Liputan6.com, Manchester- Manchester United (MU) kembali melanjutkan tradisi mengirim pesan dan hadiah Natal kepada pasien dan staf di sejumlah rumah sakit Greater Manchester. Cristiano Ronaldo jadi satu dari sekian banyak pemain Setan Merah yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Situasi pandemi COVID-19 membuat para penggawa MU tak dapat mengunjungi rumah sakit secara langsung. Sebagai gantinya, mereka mengirim hadiah dan video dukungan kepada Royal Manchester Children’s Hospital, The Christie, dan Francis House Children’s Hospice.
Baca Juga
Melansir laporan Mirror, aksi ini diikuti oleh tim putra dan putri. Mereka kabarnya mengirim hadiah bertema MU, seperti baju dan topi untuk membangkitkan semangat di rumah sakit tersebut.
Advertisement
Ronaldo, yang juga sempat ambil bagian dalam tradisi ini selama periode pertamanya di Old Trafford pada 2003 hingga 2009 lalu, mengaku kecewa tak dapat melakukan kunjungan secara langsung.
“Sangat disayangkan kami tak dapat mengunjungi rumah sakit tahun ini, padahal itu adalah hal yang sangat saya sukai ketika terakhir kali berada di Old Trafford,” ujar pemain berusia 36 tahun tersebut, seperti dikutip dari Mirror.
“Sangat penting bagi kami untuk memberikan dukungan kepada orang-orang muda pada momen spesial tahun ini. Merupakan kehormatan bagi saya untuk menjadi bagian dari (tradisi) ini lagi,” sambungnya.
Melanjutkan Tradisi
Selaras dengan pendapat CR7, Scott McTominay juga menilai penting untuk melanjutkan tradisi memberi dukungan kepada pasien dan staf di rumah sakit setempat. Terlebih lagi, Natal merupakan momen yang tepat bagi keluarga dan anak-anak untuk merasakan kehangatan.
“Waktu Natal adalah waktu yang istimewa sepanjang tahun; penting bagi keluarga dan anak-anak untuk merasa dicintai dan menikmati kehangatan di sekitar Natal,” ungkapnya.
“Bagian terbaik dari menjadi pesepak bola adalah melihat senyum di wajah para penggemar,” kata McTominay menambahkan.
Advertisement
Mengirim 2.000 Hadiah
Yayasan Manchester United memang diketahui telah mengatur kunjungan para pemain setiap Natal. Tahun ini, mereka bahkan tercatat telah mengirim lebih dari 2.000 barang untuk staf dan pasien rumah sakit.
Sikap MU rupanya memperoleh sambutan hangat dan rasa terima kasih besar dari tiap-tiap perwakilan rumah sakit, tak terkecuali CEO Francis House Children’s Hospice David Ireland.
“Kami menerima kunjungan setahun sekali selama bertahun-tahun. Ini adalah bagian yang sangat penting dari Natal untuk Francis House,” tutur Ireland, melansir Mirror.
“Ini bukanlah masa-masa yang mudah; semua orang bekerja di bawah stres dan kecemasan. Akan tetapi, hadiah-hadiah ini memberi kami sedikit kesenangan dan dorongan, tepat di saat kami membutuhkannya, tepat sebelum Natal,” pungkasnya.
Penulis: Melinda Indrasari
Peringkat
Advertisement