Jadwal Liga Inggris: Manchester City vs Chelsea, MU Jumpa Lagi Aston Villa

Selain Manchester City vs Chelsea, patut juga ditunggu duel MU yang akan bertemu lagi Aston Villa di Liga Inggris

oleh AY Yustiawan diperbarui 12 Jan 2022, 18:00 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2022, 18:00 WIB
Gol Tunggal McTominay Antar MU Taklukkan Aston Villa
Gelandang Manchester United, Scott McTominay (kanan) bersorak dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Aston Villa pada pertandingan putaran ketiga Piala FA di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Selasa (11/1/2022). MU menang atas Aston Villa 1-0. (AP Photo/Jon Super)

Liputan6.com, Jakarta Kompetisi di Liga Inggris musim 2021/2022 kembali akan tersaji akhir pekan ini. Liga yang sudah memasuki pekan ke-22 ini, bakal menyuguhkan dua big match Manchester City vs Chelsea dan derby London Tottenham vs Arsenal.

Duel Manchester City lawan Chelsea digelar di Stadion Etihad, Sabtu malam pukul 19.30 WIB (15/1/2022). Manchester City yang masih bertenger di puncak klasemen masih memimpin 10 poin dari Chelsea yang berada di urutan kedua.

Laga sengit lainnya mempertemukan Tottenham vs Arsenal. Derby London tersebut akan tersaji pada Minggu (16/1/2022) di Stadion Tottenham Hotspur.

Pertandingan diprediksi bakal berlangsung panas lantaran rivalitas yang selama ini terjadi di antara dua tim sekota tersebut. Selain itu, persaingan juga sedang terjadi demi mendongkrak prestasi di liga domestik.

Patut ditunggu juga adalah langkah Manchester United atau MU yang akan bertemu lagi Aston Villa di Villa Park, Minggu (16/1/2022). MU mencoba bangkit usai dipermalukan Wolverhampton Wanderers 0-1.

Jadwal Pertandingan

Ralf Rangnick - Manchester United - 31 Desember 2021
Striker Manchester United Cristiano Ronaldo berjabat tangan dengan manajer Interim Ralf Rangnick saat meninggalkan pertandingan dalam laga Liga Inggris melawan Burnley. MU menang 3-1 di Old Trafford, Jumat (31/12/2021) dini hari WIB. (Oli SCARFF / AFP)

Kamis, 13 Januari 2022

02.45 WIB West Ham vs Norwich City

Sabtu, 15 Januari 2022

03.00 WIB Brighton vs Crystal Palace

19.30 WIB Manchester City vs Chelsea

22.00 WIB Burnley vs Leicester City

22.00 WIB Newcastle vs Watford

22.00 WIB Norwich vs Everton

22.00 WIB Wolves vs Southampton

Selanjutnya

Jude Bell, pemain Chelsea yang memiliki garis keturunan Thailand
Jude Bell, pemain Chelsea yang memiliki garis keturunan Thailand (ChelseaFC)

Minggu, 16 Januari 2022

00.30 WIB Aston Villa vs Manchester United

21.00 WIB Liverpool vs Brentford

21.00 WIB West Ham vs Leeds United

23.30 WIB Tottenham vs Arsenal

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya