Real Madrid dan Barcelona Teken Kesepakatan Non Agresi, Apa Itu?

Real Madrid dan Barcelona berjanji tak akan mengganggu pemain yang masih terikat kontrak di masing-masing klub.

oleh Defri Saefullah diperbarui 24 Jan 2022, 11:00 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2022, 11:00 WIB
Foto: Hasil Bertolak Belakang di babak 16 Besar Copa Del Rey 2021 / 2022, Barcelona Tumbang, Real Madrid Menang
Saat kemenangan hampir menjadi milik tuan rumah Athletic Bilbao, Barcelona menyamakan skor 2-2 di masa injury time babak kedua. Gol dicetak oleh Pedri dalam sebuah kemelut di depan gawang Bilbao. (AP/Alvaro Barrientos)

Liputan6.com, Madrid- Real Madrid dan Barcelona dikenal sebagai musuh bebuyutan. Namun, Madrid dan Barcelona baru-baru ini sepakat untuk meneken kesepakatan non agresi, apakah ini?

Kesepakatan Non Agresi merupakan wujud dari keharmonisan dari kedua klub musim ini. Sejak Barcelona kesulitan keuangan, Madrid seperti menjadi teman setia yang tak mau memberatkan rival terberatnya ini.

Presiden kedua klub, Joan Laporta dan Florentino Perez pun tampak selalu akur. Entah apa penyebabnya, bisa saja karena kedua klub merupakan penyokong Liga Super Eropa.

Meski begitu, kesepakatan non agresi ini berkaitan dengan rasa hormat dari masing-masing klub. Kesepakatan ini berisi kalau kedua klub tak boleh mengganggu pemain masing-masing klub yaitu Madrid dan Barcelona saat masih memiliki kontrak.

 

Bebas Kontrak Lain Masalah

Real Madrid Vs Elche
Real Madrid Vs Elche di Liga Spanyol. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

 

Kedua klub yaitu Madrid dan Barcelona hanya bisa ikut campur atau menggoda pemain yang akan mengakhiri kontraknya. Ini menjadi situasi yang berbeda.

Salah satu rumor yang menghangat yaitu soal ketertarikan Madrid kepada Ronald Araujo. Meski Perez membantah soal ini meski kagum dengan kualitas Araujo.

Madrid hanya bisa mendekati Araujo kalau sang pemain tinggal menyisakan enam bulan kontrak lagi.

 

Transfer Erling Haaland

Luka Modric - Real Madrid
Pemain Real Madrid Luka Modric melakukan tendangan penalti saat pertandingan Liga Spanyol melawan Elche di Santiago Bernabeu, Minggu, 23 Januari 2022. (AP Photo/Manu Fernandez)

 

Terkait transfer Erling Haaland, kedua klub bisa saling "berperang". Soalnya Haaland main di klub lain yaitu Borussia Dortmund.

Joan Laporta bahkan siap menghalangi Haaland untuk gabung Real Madrid. Kabarnya, Laporta siap menjual beberapa pemain demi datangkan Haaland.

 

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya