Atletico Madrid Main Jelek Lawan Cadiz, Diego Simeone: Yang Penting Hasilnya

Atltico Madrid tidak dalam performa terbaiknya saat mengalahkan Cadiz pada pekan ke-28 Liga Spanyol, dini hari tadi.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 12 Mar 2022, 12:30 WIB
Diterbitkan 12 Mar 2022, 12:30 WIB
Joao Felix - Atletico Madrid - Liga Spanyol
Pemain Atletico Madrid Joao Felix merayakan golnya ke gawang Cadiz pada laga Liga Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (12/3/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Madrid - Atletico Madrid meraih poin sempurna setelah menjamu Cadiz pada pekan ke-28 Liga Spanyol. Los Rojiblancos menang 2-1 di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (12/3/2022) dini hari WIB.

Atletico unggul cepat pada menit ke-3 lewat gol Joao Felix. Namun, Cadiz bisa menyamakan skor melalui Alvaro Negredo di menit ke-45.

Gol Rodrigo de Paul pada menit ke-68 membawa Atletico kembali memimpin. Gol itu memastikan tuan rumah menang.

Meski menang, Atletico tidak dalam performa terbaiknya pada laga ini. Namun, pelatih Atletico Diego Simeone tetap senang dengan kerja keras para pemainnya.

 

Komentar Simeone

Diego Simeone - Atletico Madrid
Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone memberi isyarat selama pertandingan Liga Spanyol melawan Cadiz di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (12/3/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Manu Fernandez)

Kemenangan atas Cadiz membuat Atletico Madrid naik ke urutan ketiga klasemen dengan 51 poin dari 28 laga. Dengan demikian, Los Rojiblancos menjaga peluang untuk finis di posisi empat besar musim ini.

"Yang terpenting malam ini adalah hasilnya," kata Diego Simeone seperti dikutip Marca. "Waktu yang tersisa di musim ini semakin sedikit dan penting untuk memenangkan pertandingan ini."

"Di babak kedua kami lebih baik dan memecah permainan dan mengurangi peluang mereka untuk mencetak gol," pungkas Simeone.

 

Liga Champions

Gol Anthony Elanga Selamatkan MU dari Kekalahan Atas Atletico Madrid
Bek Manchester United, Victor Lindelof berusaha merebut bola dari pemain Atletico Madrid, Renan Lodi pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (24/2/2022). Atletico bermain imbang atas Manchester United 1-1. (AP Photo/Manu Fernandez)

Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Atletico Madrid untuk menghadapi Manchester United dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Laga ini akan dimainkan di Old Trafford, Rabu (16/3/2022).

Pada pertemuan pertama di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, 24 Februari lalu, Atletico ditahan imbang MU dengan skor 1-1.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya