Klasemen MotoGP 2022 usai Balapan di Le Mans: Kursi Fabio Quartararo Makin Panas

Rider Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo tidak lagi nyaman di puncak klasemen MotoGP 2022. Keunggulannya atas rival terpangkas usai seri Prancis di Le Mans, Minggu (15/5/2022).

Liputan6.com, Le Mans - Rider Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo tidak lagi nyaman di puncak klasemen MotoGP 2022. Keunggulannya atas rival terpangkas usai seri Prancis di Le Mans, Minggu (15/5/2022). 

Meski tampil di depan pendukung sendiri, Quartararo gagal naik podium dan harus puas di urutan empat. Adalah pembalap Gresini Racing Enea Bastianini yang keluar sebagai juara. Dia merebut kemenangan ketiganya musim ini setelah Qatar dan Amerika Serikat.

Bastianini menyelesakan seri dengan waktu 41 menit 34,613 detik. Dia memimpin 2,718 detik atas pembalap Ducati Lenovo Jack Miller. Andalan Aprilia Aleix Espargaro (+4,182 detik) melengkapi podium.

Dengan hasil ini, Quartararo kini hanya unggul empat nilai dari Espargaro. Sebelumnya dia memimpin tujuh poin atas kakak Pol Espargaro tersebut. 

Bastianini juga mendekat. Sosok asal Italia itu kini cuma defisit delapan poin di belakangnya. 

 

Jalan MotoGP Prancis

Start di urutan dua, Jack Miller (Ducati Lenovo) melesat ke depan untuk memimpin balapan. Sementara Quartararo terlempar ke peringkat delapan. Alex Rins dari Suzuki Ecstar juga tampil baik di awal lomba. Namun, dia kemudian melakukan kesalahan dan keluar lintasan.

Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) melewati Miller dan memimpin mayoritas balapan. Mendapat tekanan dari Bastianini, dia melakukan kesalahan beruntun hingga terjatuh di Tikungan 13 saat seri menyisakan enam putaran.

Terjatuhnya Rins, Bagnaia, dan juga Joan Mir (Suzuki Ecstar) menjaga peluang Quartararo naik podium. Sayang juara dunia MotoGP 2021 itu tidak mampu mendekati Espargaro.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Klasemen MotoGP

Posisi-Pembalap-Asal-Tim (Motor)-Poin/Selisih

1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 102

2 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP) 98 (-4)

3 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21) 94 (-8)

4 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 69 (-33)

5 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22) 62 (-40)