Liputan6.com, Jakarta Petinju Indonesia Hebi Marapu berhasil merebut gelar juara kelas ringan (61,2 kg) WBC Asian Boxing Council Continental usai mengalahkan Pipat Chaiporn.
Dalam duel di Pattaya Fight Night, Jumat malam (8/7/2022), di Max MuayThai Stadium, Hebi Marapu menang angka dari petinju tuan rumah.
Advertisement
Baca Juga
Hasil Piala AFF U-19 2022: Rabbani Hattrick ke Gawang Filipina, Indonesia Perbesar Peluang ke Semifinal
3 Kali Clean Sheet di Piala AFF U-19 2022, Pelatih Persija Sebut Cahya Supriadi Punya Kemampuan Spesial
Hasil Malaysia Masters 2022: Chico Aura Dwi Wardoyo Melaju ke Semifinal usai Tekuk Anthony Sinisuka Ginting
Duel Hebi Marapu lawan Pipat Chaiporn berlangsung cukup sengit sejak ronde pertama. Kedua petinju saling berbalas pukulan keras.
Bahkan, wasit sering memisahkan Hebi Marapu lawan Pipat Chaiporn karena keduanya bertarung cukup rapat.
Pipat Chaiporn dengan dukungan penonton mencoba lebih agresif menyudutkan Hebi Marapu sambil melepaskan pukulan telak.
Gelar Lowong
Namun Hebi juga masih sempat melepaskan pukulan keras hingga membuat Pipat Chaiporn terjatuh. Kedua petinju masih mampu bertahan hingga ronde terakhir.
Tim juri yang menilai pertandingan ini akhirnya memutuskan Hebi Marapu sebagai pemenang.
Sepanjang kariernya, Hebi juga pernah merebut gelar lowong World Boxing Council Asian Boxing Council Silver Light Title pada tahun 2018 lalu.
Dalam laga yang berlangsung di Cilandak Town Square, Cilandak, Jakarta Selatan itu, Hebi juga menang KO atas petinju Thailand, Phutthiphong Rakoon.
Advertisement