Kenali Macam-Macam Teknik Dasar dalam Permainan Bola Basket

Kenali Macam-Macam Teknik Dasar dalam Permainan Bola Basket, bisa anda ketahui dan kuasai di artikel ini.

oleh Muhammad Farhan diperbarui 21 Sep 2022, 15:00 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2022, 15:00 WIB
Ilustrasi Bola Basket
Ilustrasi Bola Basket (performanceorthopedics.com)

Liputan6.com, Jakarta- Basket merupakan cabang olahraga beregu yang dimainkan oleh dua tim, setiap tim berisikan lima orang. Tim yang paling banyak memasukkan bola ke dalam keranjang, maka tim tersebut memenangkan pertandingan.  

Cabang olahraga bola basket sangat populer di negeri Paman Sam, Amerika Serikat, dan negara lainnya. Salah satunya di Indonesia.

Perlu diketahui, Amerika Serikat, sudah menjadi pusat kemajuan bola basket dunia, yang dimana telah melahirkan talenta-talenta besar, seperti Michael Jordan, Kobe Bryant, Lebron James, Stephen Curry, Allen Iverson, Kevin Durant, James Harden, dan sebagainya.

Cabang olahraga bola basket ini berada di bawah naungan FIBA (Federation Internationale de Basketball) menjadi induk organisasi internasional basket. Sedangkan, di Indonesia berada dinaungan Perbasi (Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia). 

Selanjutnya, banyaknya kompetisi permainan bola basket digelar setiap tahunnya, seperti National Basketball Association (NBA), British Basketball League, hingga di Indonesia dinamakan Indonesian Basketball League (IBL).

Basket bisa dimainkan di lapangan terbuka (outdoor), maupun lapangan tertutup (indoor). Adapun standar internasional permainan bola basket adalah empat babak, setiap babak nya sekitar 10 menit (4x10 menit).

Akan tetapi, pada ajang NBA menggunakan format yang berbeda. Kompetisi terbesar di Amerika Serikat tersebut menggunakan format 12 menit disetiap babaknya (4x12 menit).

Untuk bisa bermain bola basket, maka ada beberapa teknik dasar yang kamu perlu kuasai.

Berikut yang telah Liputan6.com rangkum terkait macam-macam teknik dasar dalam permainan bola basket, dilansir dari buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan, kelas 10 kurikulum 2013, pada halaman berikutnya.

Teknik Dasar Permainan Bola Basket

Akademi Jr. NBA Beri Pelatihan Teknik Dasar Basket
Siswa siswi Madrasah berlatih teknik dasar bola basket di GOR Bulungan Jakarta, Selasa (31/05/2022). Jr. NBA Indonesia mengajarkan dasar-dasar basket dan nilai-nilai inti program seperti Sportsmanship (Sportivitas), Teamwork (Kerja tim), a positive Attitude (Sikap positif), and Respect (Rasa hormat) (S.T.A.R.). (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Setelah mengetahui informasi umum cabang olahraga basket, selanjutnya mengetahui teknik dasar dalam permainan bola besar ini sebelum melakukannya. Berikut beberapa teknik dasar, sebagai berikut:

1. Dribble Bola (Menggiring Bola)

Menggiring bola merupakan salah satu teknik dasar dalam mengontrol bola yang dilakukan dengan cara menggiring bola yang dipantulkan ke tanah menggunakan satu tangan dari satu tempat ke tempat lainnya.

Petunjuk latihan

a. Berdiri dengan badan condong ke depan dan lutut sedikit dibengkokan.

b. Bola di dorong untuk dipantulkan ke tanah dengan satu tangan.

c. Pantulan bola tidak terlalu tinggi dan  berada dalam kontrol pemain.

2. Melempar dan Menangkap Bola

Melempar dan menangkap bola banyak dimanfaatkan dalam penguasaan bola serta memberikan bola kepada teman seregu. Passing merupakan memberikan bola atau operan bola dengan satu atau dua tangan ke teman setimnya.

Beberapa teknik dasar passing sebagai berikut:

A. Chest pass : teknik dasar ini dengan menggunakan dua tangan ke arah depan dada. Tujuannya agar lemparan bola bisa dilakukan dengan cepat dan akurat.

Petunjuk latihan:

1. Kedua telapak tangan berada di samping bola dari depan dada.

2. Kedua kakit terbuka dengan sedikit lutut ditekuk.

3. Bola didorong kedepan dengan kedua tangan.

3. Tangan diluruskan setelah bola dilepas, telapak tangan terbuka ke arah luar.

 

B. Bounce pass : cara melakukan bounce pass pada intinya sama dengan chest pass. Namun, perbedaannya, bola dipantulkan (bounce) terlebih dahulu dengan tujuan untuk menghindari lawan yang lebih tinggi dan mengecoh pergerakan lawan.

Petunjuk latihan:

1. Kedua telapak tangan berada di samping bola dari depan dada.

2. Kedua kaki terbuka dengan sedikit lutut ditekuk.

3. Bola di dorong ke depan dengan kedua tangan lalu dipantulkan terlebih dahulu.

4. Tangan diluruskan setelah bola dilepas, telapak tangan terbuka ke arah luar.

 

C. Overhead pass merupakan teknik lemparan bola yang diawali dari atas kepala menggunakan kedua tangan, lalu melemparnya dengan cara membuat sentakan dari pergelangan tangan dan jari-jari tangan.

Petunjuk latihan:

1. Letakkan bola di atas kepala dengan kedua telapak tangan dan badan agak condong ke arah depan.

2. Ayunkan bola ke depan dengan meluruskan kedua tangan secara bersamaan serta kaki belakang dilangkahkan ke depan dan berat badan ke depan sehingga arah bola harus lurus maupun ke arah dada penerima bola.

Menembak Bola

1. Shooting (menembak bola) merupakan teknik dasar memasukkan bola ke dalam keranjang untuk meraih poin. Keterampilan menembak diperlukan agar mendapat poin sebanyak mungkin.

Petunjuk gerakan:

a. Posisi kaki sejajar dan lutut sedikit ditekuk.

b. Bola dipegang di atas kepala dengan siku membentuk 90 derajat.

c. Pandangan ke arah keranjang bola.

d. Untuk menambah kekuatan lemparan gunakan dorongan tungkai (sedikit jinjit).

e. Gerakan tidak terputus dipegang hingga bola terlepas dari tangan.

f. Pergerangan tangan sebagai pengatur arah bola.

 

2. Lay up shoot merupakan teknik dasar memasukkan bola ke dalam keranjang lawan untuk meraih poin dengan cara memposisikan badan melayang sehingga bisa mendekati ring basket. Gerakan ini bertujuan agar tembakan lay up dilakukan dekat dengan ring basket, setelah menggiring bola dan menghasilkan poin.

Petunjuk gerakan:

1. Lakukan dribbling (menggiring) bola sampai mendekati area ring tembakan.

2. Saat mendekati ring, kecepatan lari bisa ditingkatkan.

3. Setelah dribbling bola, kemudian melakukan tolakan dengan satu kaki di antara kaki.

4. Saat melompat bersamaan dengan mengangkat lutut, segera lakukan tembakan.

Pivot

Gerakan pivot merupakan gerakan memutar badan dengan bertumpu satu kaki sebagai poros nya ketika bola masih dalam penguasaan. Posisi kaki sebagai poros tidak boleh terlepas atau menggeser saat berputar maka akan berakibat kesalahan (foul).

Petunjuk gerakan:

a. Gunakan satu di antara kaki yang dijadikan poros putaran badan.

b. Pertahankan kaki poros agar tidak bergeser atau terangkat saat badan melakukan putaran.

Infografis Indonesia Berkibar di 25 Cabang Olahraga Asian Games 2018
Infografis Indonesia Berkibar di 25 Cabang Olahraga Asian Games 2018. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya