Hasil MotoGP Malaysia 2022: Francesco Bagnaia Juara, Fabio Quartararo Puas di Urutan Ketiga

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia sukses menjadi juara di MotoGP Malaysia 2022. Kepastian ini didapat usai rider asal Italia finis di posisi terdepan dalam race yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada Minggu (23/10/2022).

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 23 Okt 2022, 15:20 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2022, 15:18 WIB
Francesco Bagnaia
Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, terjatuh pada di Kualifikasi MotoGP Malaysia 2022 sehingga harus mengawali balapan di posisi kesembilan. Namun, ia pada akhirnya berhasil menjadi juara di Sirkuit Sepang, Malaysia. (AFP/Mohd Rasfan)

Liputan6.com, Jakarta Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia sukses menjadi juara di MotoGP Malaysia 2022. Rider asal Italia finis di posisi terdepan dengan catatan waktu 40 menit 14,33 detik detik dalam race yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada Minggu (23/10/2022).

Posisi kedua menjadi milik Enea Bastianini. Sementara itu, sang juara bertahan Fabio Quartararo harus puas menghuni urutan ketiga.

Jorge Martin berhasil melesat saat start. Berada di pole position membuat pembalap Prima Pramac Racing asal Spanyol ini sama sekali tak terkejar di lap awal.

Sebaliknya, posisi dua dan tiga yang tadinya dihuni oleh Enea Bastianini dan Marc Marquez berubah dengan cepat. Francesco Bagnaia tancap gas, hingga merebut urutan kedua, sekaligus menggeser dua pembalap sebelumnya satu tingkat lebih rendah.

Memasuki lap kelima, Fabio Quartararo mulai mengancam posisi Marquez. Ia maju mengasapi rider berusia 29 tahun tersebut, dan membuatnya tertinggal makin jauh di posisi lima.

Jorge Martin secara mengejutkan mengalami crash di lap ketujuh. Kondisi itu langsung mematahkan dominasinya yang telah memimpin sejak awal race. Bagnaia pun naik ke urutan pertama, disusul Bastianini, dan Quartararo.

Sementara itu, Marc Marquez makin terpuruk. Tak cukup disalip oleh Quartararo, ia harus rela berada di bawah Marco Bezzechi. Tak butuh waktu lama bagi Joan Mir untuk ikut-ikitan menggeser Marquez. Rider Suzuki Ecstar sudah merangsek ke urutan lima di lap ke-10.

Sisa 10 Lap

Francesco Bagnaia
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, harus puas mengawali balapan MotoGP Malaysia 2022 dari posisi kesembilan. (AFP/Mohd Rasfan)

Posisi teratas kembali mengalami perubahan ketika laga tinggal menyisakan 10 lap. Enea Bastianini melesat mendahului Pecco Bagnaia di tempat pertama. Adapun Quartararo masih terkunci di urutan ketiga.

Alex Rins mulai menunjukkan taringnya di lap 12. Ia naik ke posisi enam, meninggalkan Marquez yang kian terlempar ke belakang. Pembalap asal Spanyol mencoba bangkit di lap 13 dengan merebut kembali urutan enam.

Di sisi lain, Bagnaia mencoba menempel Bastianini saat lap ke-14. Ia berada sangat dekat untuk merebut posisi terdepan. Usahanya membuahkan hasil. Bagnaia kembali berada di urutan teratas memasuki lap ke-15.

Masih Sengit

Enea Bastianini - MotoGP Misano - 2 September 2022
Pembalap Ducati Gresini Racing Enea Bastianini mengendarai sepeda motornya saat sesi latihan bebas MotoGP San Marino di sirkuit Misano, Jumat, 2 September 2022. (Filippo MONTEFORTE / AFP)

Pertarungan masih berjalan sengit di enam lap terakhir. Bagnaia dan Bastianini bersaing memperebutkan tempat pertama. Namun, dominasi Bagnaia terlalu sulit untuk dipatahkan. Bastianini belum mampu menggesernya kembali.

Adapun perubahan signifikan tak terjadi di posisi tiga sampai enam. Bezzechi bertengger di urutan empat, tepat di bawah Quartararo. Alex Rins menyusul di posisi lima, diikuti oleh Marc Marquez yang tak kunjung mampu mengubah situasi.

Bastianini mulai kehabisan waktu untuk menyalip. Demikian pula sang juara bertahan Quartararo, yang masih terkunci di urutan tiga.

Tak ada lagi perubahan signifikan di posisi lima besar pada lap terakhir. Bagnaia mampu mengamankan posisinya sekaligus mengunci kemenangan di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Hasil Lengkap

Francesco Bagnaia
Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, berhasil finis terdepan pada MotoGP Malaysia 2022 yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Minggu (23/10/2022) siang WIB. Hasil itu membuat Bagnaia semakin dekat dengan trofi juara dunia MotoGP. (AFP/MOHD RASFAN)

1. Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo

2. Enea Bastianini ITA Gresini Racing

3. Fabio Quartararo FRA Monster Energy Yamaha

4. Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Racing

5. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar

6. Jack Miller AUS Ducati Lenovo

7. Marc Marquez SPA Repsol Hond

8. Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory Racing

9. Johann Zarco FRA Prima Pramac Racing

10. Franco Morbidelli ITA Monster Energy Yamaha

11. Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing

12. Cal Cruthchlow GBR WithU Yamaha RNF

13. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Factory Racing

14. Pol Espargaro SPA Repsol Honda

15. Raul Fernandez SPA Tech3 KTM Factory Racing

16. Maverick Vinales SPA Aprilia Racing

17. Alex Marquez SPA LCR Honda Castrol

18. Remy Gardner AUS Tech3 KTM Factory Racing

19. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar

Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF.

Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Racing

Jorge Martin SPA Prima Pramac Racing

Tetsuta Nagashima JPN LCR Honda Idemitsu

Luca Marini ITA Mooney VR46 Racing

MotoGP
Infografis Rookie MotoGP 2022. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya