Hylo Open 2022: Dramatis, Gregoria Mariska Tunjung Singkirkan Unggulan Kedua

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung harus bermain selama 1 jam delapan menit untuk menang atas unggulan kedua dari Thailand Pornpawee Chochuwong.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 04 Nov 2022, 03:00 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2022, 03:00 WIB
Gregoria Mariska Tunjung - Japan Open 2022
Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung lolos ke perempat final Hylo Open 2022 menang atas unggulan kedua dari Thailand Pornpawee Chochuwong, Jumat (4/11) dini hari WIB. (foto: PBSI)

Liputan6.com, Jakarta - Gregoria Mariska Tunjung secara dramatis meraih tiket perempat final Hylo Open 2022. Tunggal putri Indonesia itu menyingkirkan Pornpawee Chochuwong.

Gregoria harus bermain selama 1 jam delapan menit untuk mengalahkan unggulan kedua asal Thailand itu. Dia menang 21-14, 20-22, dan 22-20 di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Jumat (4/11) dini hari WIB.

Menghadapi Pornpawee di babak 16 besar Hylo Open, Gregoria mendominasi pada gim pertama dan memimpin 11-7. Pornpanwee sempat 10-12, tapi Gregoria tidak memberi kesempatan dan merebut gim ini.

Di gim kedua, Gregoria langsung unggul 8-0 dan 11-7 hingga interval. Pebulu tangkis berusia 23 tahun itu lalu berkesempatan menuntaskan gim ini setelah memimpin 20-15.

Tetapi, Pornpawee secara mengejutkan mendapatkan tujuh poin beruntun untuk berbalik menang 22-20. Laga pun dilanjutkan ke gim ketiga.

Pada gim penentuan, situasi berbalik. Pornpawee selalu unggul dalam perolehan atas Gregoria, dari 5-1 hingga 11-9. Namun setelah interval, Gregoria tujuh poin beruntun untuk berbalik memimpin 19-15.

Gregoria kembali menyentuh poin 20 duluan untuk menyelesaikan pertandingan. Tapi, Pornpawee bisa meraih dua poin untuk memaksa deuce.

Tak ingin seperti gim kedua, Gregoria kali ini tidak lengah. Dua poin didapat atlet badminton peringkat 21 poin untuk memenangkan pertandingan.

Di perempat final, Gregoria akan menghadapi Malvika Bansod dari India. Keduanya sejauh ini berlum pernah bertemu.

 

Ganda campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari - Malaysia Masters 2022
Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melaju ke final Malaysia Masters 2022 setelah mengalahkan pasangan Thailand Supak Jomkoh/Supissara Pawesampran di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Sabtu (9/7). (foto: PBSI)

Di nomor ganda campuran Hylo Open 2022, Indonesia meloloskan dua wakilny. Mereka adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Rehan/Lisa merebut tiket perempat final usaimengalahkan William Villeger/Anne Tran. Mereka menang 21-11 dan 21-10 atas pasangan Prancis itu dalam waktu 26 menit.

Di babak delapan besar, Rehan/Lisa bakal menghadapi Mathias Christiansen/Alexandra Boje. Mereka pernah bertemu dengan unggulan lima Denmark itu di Hyderabad Open 2019.

Ketika itu, Rehan/Nisa harus mengakui keunggulan Mathias/Alexandra. Pasangan muda ini kalah rubber gim dengan skor identik 21-15, 15-21, dan 21-15.

Sementara Rinov/Pitha lolos ke perempat final setelah menang atas Lucas Corvee/Sharone Bauer asal Prancis dua gim langsung 23-21 dan 21-11. Di perempat final, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari bakal bertemu Mathias Thyrri/Amalie Magelund dari Denmark.

Rinov/Pitha sudah pernah satu kali menghadapi Mathias/Amalie di Malaysia Masters 2022, Juni lalu. Saat itu, mereka menang dua gim langsung 16-21 dan 14-21.

 

Tunggal putra

Anthony Sinisuka Ginting - Malaysia Masters 2022 - 8 Juli
Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting. (foto: PBSI)

Di tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting sukses meraih tiket perempat final Hylo Open 2022. Tiket tersebut didapat setelah dia mengalahkan Kodai Naraoka dari Jepang.

Bertemu pada babak 16 besar Hylo Open, Anthony Ginting menumbangkan Kodai dua gim langsung. Unggulan kelima ini menang 21-13 dan 21-19 dalam waktu 40 menit.

Di perempat final Hylo Open, Anthony Ginting menghadapi Loh Kean Yew. Wakil Singapura itu menyingkirkan tunggal putra Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, dengan rubber gim 21-17, 15-21, dan 19-21.

"Persiapan besok lebih fokus ke diri sendiri dulu saja. Recovery dan evaluasi dari main hari ini," kata Anthony Ginting. "Pastinya nanti coba melihat lagi video main lawan besok seperti apa. Ini untuk mengingat lagi bagaimana permainannya."

Infografis bulu tangkis
Infografis bulu tangkis. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya