Berkat Piala Dunia 2022, Vidio Jadi Platform OTT Favorit di Indonesia

Vidio menjelma menjadi platform OTT favorit di Indonesia sejak pelaksanaan Piala Dunia 2022 Qatar.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 01 Des 2022, 14:26 WIB
Diterbitkan 01 Des 2022, 14:26 WIB
Julian Alvarez - Argentina - Piala Dunia 2022 - 1 Desember 2022
Julian Alvarez dari Argentina (kiri depan) dipeluk rekan setimnya Enzo Fernandez setelah mencetak gol pada pertandingan Grup C Piala Dunia 2022 melawan Polandia di Stadion 974, Doha, Qatar, Kamis, 1 Desember 2022. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Liputan6.com, Jakarta - Kompetisi Piala Dunia 2022 resmi bergulir sejak Minggu (20/11/2022). Hingga saat ini, sebanyak sepuluh tim telah berhasil mengamankan tiket menuju babak 16 besar.

SCM Grup di bawah naungan EMTEK sukses mendapat kepercayaan untuk menjadi official broadcaster Piala Dunia Qatar 2022 di Indonesia.

Total 64 pertandingan disiarkan secara langsung melalui berbagai platform, mulai dari stasiun televisi SCTV, Moji, dan Mentari TV, jaringan TV satelit Nex Parabola, hingga aplikasi Vidio yang kini bertransformasi menjadi platform OTT favorit.

Adapun Vidio memang merupakan aplikasi gratis teratas nomor satu di semua kategori platform App Store. Ia juga menyandang predikat sebagai aplikasi berbayar teratas nomor satu di Playstore sejak pembukaan FIFA World Cup edisi ini.

Tak heran jika Vidio meraup poluaritas yang luar biasa. Euforia pelaksanaan Piala Dunia 2022 Qatar di Tanah Air memang tak tanggung-tanggung. Hal itu terbukti dari data pengakses Vidio yang diterima Liputan6.com.

Vidio sejauh ini telah memiliki 12 juta penonton unik. Jumlah tersebut nyaris setara dengan 120 kali kapasitas maksimal penonton di stadion terbesar Qatar.

Akumulasi waktu menonton Piala Dunia di aplikasi Vidio pun tergolong mengesankan. Ajang sepak bola empat tahunan tercatat sudah ditonton selama satu miliar menit. Durasi itu setara dengan menyaksikan 11,1 juta kali pertandingan sepak bola nonstop.

FIFA World Cup juga mampu menumbuhkan minat masyarakat terhadap tayangan olahraga secara keseluruhan. Kondisi ini terepresentasi dari makin banyaknya penonton yang datang untuk menyaksikan acara olahraga di Vidio sejak pembukaan Piala Dunia 2022.

Peningkatan Daily Active Users (DAU) serta waktu yang dihabiskan konsumen untuk konten olahraga di aplikasi Vidio dilaporkan mencapai 280 persen. Demikian halnya dengan konsumsi bandwith yang melampaui 3TB/s dengan total 85 juta pemutaran, meski Piala Dunia saat ini belum memasuki fase final.

Pertandingan Eksklusif

Intip Latihan Jerman Jelang Hadapi Kosta Rika di Piala Dunia 2022
Para pemain Jerman melakukan pemanasan saat sesi latihan di stadion Al-Shamal di Al-Ruwais, Qatar, Selasa, 29 November 2022. Jerman berada dalam posisi terdesak di klasemen grup dengan koleksi hanya satu poin dari 2 pertandingan hasil kalah atas Jepang dan imbang melawan Spanyol. (AP Photo/Matthias Schrader)

Tak hanya menyiarkan laga yang tayang di televisi, Vidio juga menyajikan delapan pertandingan eksklusif yang hanya tayang di platform tersebut. Untuk dapat menikmati laga, penonton dapat mengaktifkan paket langganan untuk FIFA World Cup.

Berikut adalah daftar lengkap delapan pertandingan Piala Dunia 2022 yang hanya tayang secara eksklusif melalui aplikasi OTT Vidio.

Selasa, 29 November 2022

22.00 WIB: Ekuador vs Senegal

Rabu, 30 November 2022

02.00 WIB: Wales vs Inggris

22.00 WIB: Australia vs Denmark

Kamis, 1 Desember 2022

02.00 WIB: Polandia vs Argentina

22.00 WIB: Kanada vs Maroko

Jumat, 2 Desember 2022

02.00 WIB: Kosta Rika vs Jerman

22.00 WIB: Ghana vs Uruguay

Sabtu, 3 Desember 2022

02.00 WIB: Serbia vs Swiss

Sisa Enam Tiket

Piala Dunia 2022, Spanyol Pesta Tujuh Gol ke Gawang Kosta Rika
Penyerang Spanyol, Alvaro Morata berselebrasi dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Kosta Rika pada pertandingan grup E Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al Thumama di Doha, Qatar, Rabu (23/11/2022). Spanyol menang atas Kosta Rika dengan skor 7-0. (AP Photo/Pavel Golovkin)

Sekadar informasi, Piala Dunia 2022 saat ini hanya menyisakan enam tiket menuju babak 16 besar yang bakal diperebutkan oleh peserta Grup E, F, G, dan H.

Di Grup E, Spanyol, Jepang, Kosta Rika, dan Jerman masih berpeluang melaju ke fase gugur. Spanyol melawan Jepang di Stadion Khalifa International, Jumat (2/12) pukul 02.00 WIB, sedangkan Jerman menghadapi Kosta Rika di Stadion Al Bayt Stadium pada waktu yang sama.

Dari Grup F, tiket 16 besar bakal diperebutkan oleh Kroasia, Maroko, dan Belgia. Kroasia akan menghadapi Belgia dalam laga terakhir yang dihelat di Stadion Ahmad bin Ali, Kamis (1/12) pukul 22.00 WIB. Selanjutnya Maroko bakal meladeni perlawanan Kanada di Stadion Al Thumama pada waktu yang sama.

Di Grup G, satu tiket babak 16 besar Piala Dunia 2022 sudah dipastikan menjadi milik Brasil usai mengoleksi enam poin dari dua pertandingan. Satu tiket lagi akan diperebutkan Swiss, Kamerun, dan Serbia.

Sementara itu dari Grup H, Ghana, Korea Selatan, dan Uruguay masih akan bersaing untuk mendampingi Portugal lolos ke babak 16 besar. Ghana saat ini memiliki tiga poin, sedangkan Korea Selatan dan Uruguay masing-masing mengoleksi satu angka.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya