Diisukan Cedera Jelang Argentina vs Australia, Angel Di Maria Absen di 16 Besar Piala Dunia 2022?

Angel Di Maria diisukan mengalami masalah kebugaran saat Argentina menaklukkan Polandia di laga pemungkas Grup C Piala Dunia 2022, akibat hal ini El Fideo diragukan tampil di babak 16 besar.

Liputan6.com, Jakarta - Bintang Argentina Angel Di Maria diisukan tengah mengalami masalah kebugaran. Hal ini menyusul ditarik keluarnya sang pemain dalam laga pemungkas Grup C Piala Dunia 2022 kontra Polandia pada Kamis (1/12/2022).

Sekadar informasi, Tim Tango sukses memetik kemenangan di pertandingan tersebut. La Albiceleste berjaya dengan dua gol tanpa balas yang dilesakkan oleh Alexis Mac Allister (’46) dan Julian Alvarez (’67).

Argentina sejatinya sudah mendapat peluang emas sejak babak pertama. VAR menghadiahi mereka tendangan penalti, tetapi gagal dieksekusi dengan baik oleh Lionel Messi. Beruntung kesalahan itu tak melunturkan semangat La Albiceleste untuk meraih kemenangan.

Sebaliknya, nasib malang justru dialami Di Maria. El Fideo tak bisa bermain penuh waktu dan terpaksa diganti saat laga baru memasuki menit 59. Posisinya lantas diambil alih oleh Leandro Paredes, yang merupakan rekan setimnya di Juventus.

Dilansir dari Football Italia, Pelatih Timnas Argentina Lionel Scaloni sebelumnya sudah angkat bicara terkait kondisi anak asuhnya. Ia tak menampik bahwa sang pemain memang merasakan ketidaknyamanan di bagian paha.

Juru taktik berusia 44 tahun segera ambil tindakan dengan mengeluarkan Di Maria dari lapangan hijau. Langkah tersebut dilakukan demi menghindari risiko terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Laporan Tyc Sports di Argentina mengungkap Di Maria sempat menjalani pemeriksaan medis pagi hari setelahnya. Akan tetapi, hasil tidak menunjukkan adanya cedera otot. Eks bintang PSG didiagnosis mengalami kontraktur pada paha kiri.

El Fideo pun diragukan bisa tampil dalam pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022. Seperti diketahui, Argentina bakal bersua dengan Australia di Stadion Ahmad bin Ali, Minggu (4/12/2022) pukul 02.00 WIB.

 

Laga Sulit

Kapten Timnas Argentina Lionel Messi sudah menyalakan alarm waspada jelang meladeni Australia di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Menurut La Pulga, laga kontra wakil Asia itu tak bakal berjalan mudah.

“Pertandingan melawan Australia akan sangat sulit. Di Piala Dunia, siapa pun bisa mengalahkan yang lainnya, semua seimbang. Kami harus bersiap seperti yang kami lakukan sebelumnya,” kata Messi, dikutip dari Sportbible.