Didier Deschamps Tetap Tangani Prancis Hingga Piala Dunia 2026, Zinedine Zidane Gigit Jari

Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) tetap mempercayakan tim nasional kepada Didier Deschamps. Mereka mengikatnya hingga Piala Dunia 2026.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 12 Jan 2023, 00:07 WIB
Diterbitkan 08 Jan 2023, 06:00 WIB
Didier Deschamps
Didier Deschamps dikontrak Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) hingga Piala Dunia 2026. (AFP/GABRIEL BOUYS)

Liputan6.com, Jakarta - Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) tetap mempercayakan tim nasional kepada Didier Deschamps. Mereka mengikatnya hingga Piala Dunia 2026.

Kontrak Deschamps sudah habis usai Piala Dunia 2022. Les Bleus gagal mempertahankan gelar setelah dikalahkan Argentina di laga puncak melalui adu penalti.

Meski begitu, FFF tetap puas dengan kinerja Deschamps. Selain membawa Prancis masuk final Piala Dunia secara beruntun, yang berbuah satu gelar pada 2018, dia juga mempersembahkan titel UEFA Nations League 2021. Deschamps juga membantu Prancis lolos partai puncak Piala Eropa 2016.

Menurut laporan media, Presiden FFF Noel Le Graet awalnya hanya ingin memberi Deschamps perpanjangan kontrak dua tahun hingga Piala Eropa 2024.

Namun, Deschamps sukses melobi agar mendapat kesempatan bekerja pada Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada dan Meksiko.

“Saya mengumumkan sesuatu yang merupakan kebahagiaan besar. Presiden telah memutuskan untuk memperpanjang (kontrak saya) sampai 2026,” kata Deschamps dilansir AFP.

“Saya berterima kasih kepada presiden atas dukungan dan kepercayaannya yang tiada henti kepada saya. Timnas Prancis harus berjalan dengan baik," sambungnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Pelatih Tersukses

Foto: Deretan Pelatih yang Pernah Tampil Dua Kali Beruntun di Final Piala Dunia
Didier Deschamps sukses membawa Timnas Prancis menjadi juara di Piala Dunia 2018. Deschamps akhirnya kembali membawa Les Blues tampil di final Piala Dunia 2022 usai menumbangkan Maroko. (AFP/Franck Fife)

Deschamps menangani Prancis sejak Juli 2012. Mereka sudah mengarungi 139 pertandingan dan meraih 89 kemenangan, atau 64 persen.

Dengan bekerja di Piala Dunia 2022, dia sudah mengukuhkan diri sebagai pelatih resmi timnas Prancis terlama. Deschamps mengungguli Michel Hidalgo yang bekerja selama delapan tahun pada periode 1976-1984.

Sebelum Prancis, Deschamps juga pernah bekerja di level klub untuk menangani AS Monaco, Juventus, dan Olympique Marseille.

 


Zidane Tetap Menunggu?

Foto: 5 Juru Taktik yang Bisa-Bisanya Menolak Kesempatan Melatih Manchester United
Zinedine Zidane - Legenda timnas Prancis ini santer dikaitkan dengan kursi pelatih MU. (AFP/Javier Soriano)

Keputusan FFF memperpanjang kontrak Deschamps bakal membuat Zinedine Zidane gigit jari. Pasalnya, sang legenda tengah menunggu tawaran untuk kembali bekerja.

Zidane rela menganggur sejak 2021 agar tidak terikat kontrak saat FFF menelpon. Eks nakhoda Real Madrid itu bahkan dilaporkan menolak pinangan sejumlah klub raksasa Eropa demi menunggu timnas.

Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya