Pemain Baru Cedera, Arsenal Nekat Ingin Bajak Target Transfer Manchester United

Sebagai alternatif pengganti Timber, Arsenal mungkin akan merekrut pemenang Piala Dunia Prancis, Benjamin Pavard, sekaligus membajak salah satu target Manchester United.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 18 Agu 2023, 14:30 WIB
Diterbitkan 18 Agu 2023, 14:30 WIB
Arsenal, Eddie Nketiah, Bukayo Saka, Premier League
Dua pencetak gol Arsenal ke gawang Nottingham Forest pada laga pekan pertama Premier League 2023/2024, Eddie Nketiah dan Bukayo Saka. Keduanya membantu Arsenal meraih tiga poin pertama The Gunners pada musim ini, Sabtu (12/8/2023) malam WIB. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Liputan6.com, Jakarta Arsenal menyampaikan informasi pemain baru mereka Jurrien Timber akan menepi dalam waktu lama setelah menderita cedera ligamen anterior.

Padahal, bek Belanda itu baru bergabung dengan The Gunners dari Ajax bulan lalu dengan harga awal 34,3 juta pounds. Namun, dia terlihat tertatih-tatih pada laga debutnya di Liga Inggris dalam kemenangan 2-1 atas Nottingham Forest akhir pekan lalu.

“Jurrien akan menjalani operasi dalam beberapa hari mendatang dan akan absen untuk jangka waktu tertentu. Dukungan dan keahlian dari tim medis kami dan semua orang di klub sekarang akan difokuskan pada program rehabilitasi Jurrien, untuk memastikan dia pulih dengan baik dan kembali bermain secepat mungkin,” demikian pernyataan resmi Arsenal.

Dan sebagai alternatif pengganti Timber, Arsenal mungkin akan merekrut pemenang Piala Dunia Prancis, Benjamin Pavard, sekaligus membajak salah satu target Manchester United.

Pakar transfer Fabrizio Romano dalam postingannya di Twitter menulis. "Benjamin Pavard, seseorang yang harus diperhatikan karena dia bersiap untuk meninggalkan Bayern sekarang."

"Inter memiliki Pavard di daftar teratas - proposal diharapkan segera membuka pembicaraan. Kesepakatan Man United terhenti karena situasi Maguire. [Dia] bisa menjadi opsi bagi Arsenal untuk menggantikan Timber - belum ada keputusan."

MU Ingin Datangani Bek Munchen Usai Kepergian Maguire

Foto: 5 Bek Sepadan yang Layak Gantikan Harry Maguire di MU
Benjamin Pavard masuk dalam daftar jual Bayern Munchen di musim panas 2023 lantaran kontraknya akan habis pada tahun 2024. Peluang itu bisa dimanfaatkan MU untuk mendatangakn pemain asal Prancis ini ke Old Trafford menggantikan posisi Harry Maguire. (AFP/Odd Andersen)

Manchester United dilaporkan telah mengidentifikasi Pavard sebagai target. Mereka ingin menandatangani bek Bayern Munchen setelah kepergian Harry Maguire yang diharapkan.

Namun, kepindahan yang diusulkan untuk pemain internasional Inggris itu ke West Ham gagal setelah MU bosan menunggu bek tersebut menyetujui kepergiannya dari United.

Maguire Dapat Kenaikan Gaji Hasil MU Lolos ke Liga Champions

Foto: Berkat Harry Maguire, Everton Tumbangkan Manchester United dan Menjauh dari Zona Degradasi Liga Inggris
Manchester United harus menelan pil pahit usai ditaklukkan Everton pada pertandingan pekan ke-32 EPL 2021/2022. Bertamu ke Goodison Park, Setan Merah tumbang dari sang tuan rumah, Everton dengan skor tipis 1-0. (AFP/Anthony Devlin)

Maguire telah menyelesaikan persyaratan pribadi dengan West Ham, tetapi klub telah menunggu sang bek untuk menyetujui pembayaran dari Manchester United.

Pemain berusia 30 tahun itu menerima kenaikan gaji sebagai hasil dari Manchester United lolos ke Liga Champions dan memiliki lebih sedikit uang di West Ham. dilansir Guardian Maguire ingin sekitar 7 juta pounds untuk meninggalkan Old Trafford.

Manchester United Sudah Punya Target Lain Pengganti Pavard

Foto: Deretan 5 Pemain Asli Inggris yang Didatangkan MU dalam Rentang 5 Musim Terakhir, Mason Mount Berikutnya?
Selebrasi bek Manchester United, Harry Maguire usai laga Liga Inggris 2022/2023 menghadapi Manchester City di di Old Trafford Stadium, Manchester (14/1/2023). Harry Maguire didatangkan Manchester United dari Leicester City pada awal musim 2019/2020 dengan nilai transfer 87 juta euro. Sempat menjadi andalan di lini belakang, ia mulai terpinggirkan akibat sering membuat blunder. Hingga kini ia telah tampil dalam 175 laga di semua ajang dengan torehan 7 gol dan 5 assist. (AFP/Oli Scarff)

Manchester United telah menemukan alternatif transfer untuk Benjamin Pavard. Ini setelah pengajuan tawaran pembukaan dari MU untuk mengontrak bek Pranci ditolak oleh klub Bundesliga itu.

Media Jerman Bild melaporkan bahwa juara Bundesliga telah meminta 45 juta euro untuk menjual Pavard. Namun, sekarang mereka enggan untuk menjual setelah tidak dapat mengontrak Kyle Walker dari Manchester City sebagai penggantinya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya