Tonton Sekarang Live Streaming Liga Inggris Minggu 31 Desember 2023: Fulham vs Arsenal di Vidio

Pertandingan Liga Inggris antara Fulham melawan Arsenal bisa disaksikan langsung melalui live streaming vidio pada pukul 21.00 WIB.

oleh Defri Saefullah diperbarui 31 Des 2023, 21:00 WIB
Diterbitkan 31 Des 2023, 21:00 WIB
Arsenal vs West Ham
Arsenal bakal mencoba bangkit saat melawan klub London lainnya Fulham pada pekan ke-20 Liga Inggris (AP Photo/Alastair Grant)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Arsenal mencoba untuk bangkit lagi saat tandang ke markas Fulham pada pekan ke-20 Liga Inggris di stadion Craven Cottage, Minggu (31/12/2023) mulai pukul 21.00 WIB. Arsenal tidak boleh kehilangan poin apalagi kalah kalau tidak ingin posisi terus turun.

Arsenal seperti diketahui kehilangan posisi di puncak klasemen Liga Inggris usai meraih hasil mengecewakan di dua laga terakhir. Usai imbang lawan Liverpool, Arsenal kalah 0-2 dari West Ham di derby London.

Kini, Arsenal kembali menjalani duel derby London melawan Fulham. Arsenal wajib menang untuk mengintip peluang rebut posisi puncak atau setidaknya menjaga posisi empat besar di klasemen Liga Inggris.

Arsenal dalam tren buruk, tapi tuan rumah lebih buruk lagi trennya. Fulham sudah gagal menang di empat laga terakhir Liga Inggris.

Celah inilah yang akan coba dimanfaatkan oleh Arsenal. Manajer Arsenal, Mikel Arteta pun menanggapi santai soal kemunduran yang dialami Arsenal di Liga Inggris.

"Kami tidak panik, kami hanya harus mencoba lakukan lebih, melakukan lebih baik dan menangkan pertandingan. Kalau tim main seperti ini, mereka bisa memenangkan banyak pertandingan," ujar Arteta.

Pertandingan Liga Inggris yang seru ini antara Fulham melawan Arsenal bisa Anda saksikan lewat live streaming vidio. Link live streaming bisa Anda dapatkan di halaman berikutnya.

 

Kondisi Terakhir Skuad Arsenal

Foto: Penampilan Menawan Jarrod Bowen dkk saat Gagalkan Misi Arsenal Kudeta Puncak Klasemen Liga Inggris 2023/2024
Pemain West Ham United, Konstantions Mavropanos (ketiga kiri) mencetak gol kedua timnya ke gawang Arsenal pada laga lanjutan Liga Inggris 2023/2024 di Emirates Stadium, London, Inggris, Jumat (29/12/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Alstair Grant)... Selengkapnya

Arsenal akan tampil dengan kekuatan cukup lengkap setelah Kai Havertz bebas dari sanksi. Sedangkan pemain yang sudah cedera lama seperti Takehiro Tomiyasu, Thomas Partey, Fabio Vieira dan Jurien Timber belum pulih dari cedera.

Mainnya Kai Havertz bisa menggeser pemain lain di Arsenal yaitu Leandro Trossard atau Martin Odegaard. Di sisi lain, Mikel Arteta ditanyai soal kemungkinan pemain Arsenal rasakan tekanan.

Dua pemain yang disorot yaitu Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli. Arteta tak percaya kedua pemain sedang merasakan tekanan.

"Saya tak tahu, tapi kami melakoni banyak laga dan mereka tampak sangat bagus. Mereka tampak segar. Mereka masih muda, tapi kalau Anda berusia 35 tahun itu mungkin masalahnya beda," ujarnya.

"Mereka masih punya banyak energi. Mereka masih bisa benahi kekurangan, itu pasti. Kami harus memperbaiki penyelesaian akhir, kalau tidak, kami sulit jadi juara."

 

Rekor Pertemuan Fulham vs Arsenal

Arsenal Vs West Ham United
Arsenal menelan kekalahan 0-2 dari West Ham United pada laga pekan ke-19 Premier League di Stadion Emirates, Jumat (29/12/2023) dini hari WIB. (Ian Kington / IKIMAGES / AFP)... Selengkapnya

 

26/08/23 LIP Arsenal FC 2 - 2 Fulham FC

12/03/23 LIP Fulham FC 0 - 3 Arsenal FC

27/08/22 LIP Arsenal FC 2 - 1 Fulham FC

18/04/21 LIP Arsenal FC 1 - 1 Fulham FC

12/09/20 LIP Fulham FC 0 - 3 Arsenal FC

 

Prediksi Susunan Pemain

Arsenal Vs West Ham United
Arsenal gagal menempati lagi puncak klasemen usai dipermalukan West Ham United 0-2 pada laga lanjutan Liga Inggris 2023/2024. (AP Photo/Alastair Grant)... Selengkapnya

 

Fulham: Leno; Tete, Adarabioyo, Bassey, Robinson; Palhinha, Reed; Decordova-Reid, Pereira, Iwobi; Jimenez

Arsenal: Raya; White, Saliba, Gabriel, Zinchenko; Odegaard, Rice, Havertz; Saka, Jesus, Trossard

Link Live Streaming Liga Inggris di Vidio: Fulham vs Arsenal

Arsenal Vs West Ham United
Pada laga sebelumnya, Brighton anda Hove Albionvs berhasil taklukkan Tottenham 4-2 di Amex Stadium, Jumat (29/12). Keempat gol tuan rumah dicetak Jack Hinshelwood, dua penalti Joao Pedro, serta Pervis Estupinan. Spurs membalas dua gol melalui Alejo Veliz dan Ben Davies. (AP Photo/Alastair Grant)... Selengkapnya

Pertandingan seru Liga Inggris antara Arsenal melawan Fulham bisa Anda saksikan dengan klik link di sini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya