Prediksi Liga Inggris Manchester United Vs Fulham: Setan Merah Tanpa Rasmus Hojlund

Manchester United bakal menjamu Fulham dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris 2023/2024. Duel antara kedua kesebelasan dijadwalkan berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/2/2024) pukul 22.00 WIB.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 24 Feb 2024, 11:00 WIB
Diterbitkan 24 Feb 2024, 11:00 WIB
Manchester United Jamu Fulham Tanpa Rasmus Hojlund
Manchester United akan menjamu Fulham dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris 2023/2024 di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/2/2024) pukul 22.00 WIB. Sayangnya, Setan Merah tak bakal diperkuat Rasmus Hojlund di laga ini, lantaran sang striker tengah menderita cedera. (AP Photo/Ian Walton)

Liputan6.com, Jakarta Manchester United bakal menjamu Fulham dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris 2023/2024. Duel antara kedua kesebelasan dijadwalkan berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/2/2024) pukul 22.00 WIB.

Setan Merah bakal menghadapi tantangan berat dalam mewujudkan misi melanjutkan tren kemenangan di laga kali ini. Bintangnya yang tengah naik daun, Rasmus Hojlund, dipastikan tidak bisa tampil akibat cedera.

Padahal pemain asal Denmark itu memainkan peran penting dalam skuad racikan Erik ten Hag akhir-akhir ini. Ia berkontribusi mengantar Setan Merah tampil tak terkalahkan dalam 5 laga terakhir Liga Inggris.

Hojlund memang tercatat nyaris selalu konsisten menyumbang angka bagi Setan Merah sejak dia membukukan gol Premier League pertamanya dalam duel melawan Aston Villa Desember lalu.

Pesepak bola berusia 21 tahun bahkan sukses mencetak rekor kala menjadi bintang kemenangan Manchester United atas Luton Town akhir pekan lalu, dengan dia dinobatkan sebagai pemain termuda Liga Inggris yang mampu mencetak gol dalam enam pertandingan berturut-turut.

"Rasmus Hojlund mengalami cedera otot yang diperkirakan bakal membuat dia absen selama dua hingga tiga minggu ke depan," ungkap Manchester United melalui pernyataan di akun X resminya, seperti dilansir dari SportBible.

Manchester United Masih Dilanda Badai Cedera

Luton Town vs Manchester United: Laga pekan ke-25 Premier League 2023/2024
Selebrasi striker Manchester United, Rasmus Hojlund setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Luton Town pada laga pekan ke-25 Premier League 2023/2024 di Kenilworth Road, Luton, Minggu (18/2/2024). (AP Photo/Ian Walton)

Ketiadaan Hojlund jelas bakal meninggalkan ruang kosong di lini serang Manchester United. Erik ten Hag kini hanya bisa bersandar pada Alejandro Garnacho dan Marcus Rashford untuk mencetak gol ke gawang Fulham.

Mirisnya lagi, Hojlund bukan satu-satunya pemain yang akan absen ketika Setan Merah menjamu lawannya di pekan ke-26. Badai cedera masih konsisten melanda MU, dengan SportsMole melaporkan Aaron Wan-Bissaka, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia, Anthony Martial, dan Mason Mount juga turut absen memperkuat timnya.

Sementara itu di kubu tamu, ada setidaknya dua nama yang dipastikan menepi saat bertandang ke Old Trafford. Striker Raul Jimenez menderita cedera paha yang memaksanya tak bisa membela Fulham, sedangkan gelandang Joao Palhinha harus keluar dari skuad lantaran menjalani skorsing dua pertandingan.

Adapun dua nama lain yakni Kenny Tete dan Armando Broja belum bisa dipastikan kondisinya. Mereka bakal lebih dulu menjalani pemeriksaan jelang kick-off, usai keduanya tak ambil bagian dalam kekalahan Fulham dari Aston Villa di Liga Inggris akhir pekan lalu.

Prediksi Susunan Pemain Manchester United Vs Fulham

Liga Inggris Fulham vs MU
Penyerang Manchester United (MU) Alejandro Garnacho berselebras setelah mencetak gol ke gawang Fulham  pada pekan ke-16 Liga Inggris 2022/2023 di Craven Cottage, London, Minggu (13/11/2022). Manchester United sukses memenangkan laga secara dramatis. (AP Photo/Leila Coker)

Manchester United: Andre Onana; Diogo Dalot, Raphael Varane, Harry Maguire, Victor Lindelof; Casemiro, Kobbie Mainoo; Antony, Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho; Marcus Rashford

Fulham: Bernd Leno; Timothy Castagne, Issa Diop, Tim Ream, Antonee Robinson; Tom Cairney, Alex Iwobi; Bobby De Cordova-Reid, Andreas Pereira, Willian; Rodrigo Muniz

Head-to-head Manchester United Vs Fulham

Fulham Vs Manchester United
Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho (kanan) membobol gawang Fulham dalam lanjutan pekan ke-16 Liga Inggris 2022/2023, Senin (14/11/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Leila Coker)

5 Pertemuan Terakhir Manchester United Vs Fulham

04/11/2023: Fulham 0-1 MU (Premier League)

28/05/2023: MU 2-1 Fulham (Premier League)

19/03/2023: MU 3-1 Fulham (FA Cup)

13/11/2022: Fulham 1-2 MU (Premier League)

19/05/2021: MU 1-1 Fulham (Premier League)

 

5 Pertandingan Terakhir Manchester United

28/01/2024: Newport 2-4 MU (FA Cup)

02/02/2024: Wolverhampton 3-4 MU (Premier League)

04/02/2024: MU 3-0 West Ham (Premier League)

11/02/2024: Aston Villa 1-2 MU (Premier League)

18/02/2024: Luton 1-2 MU (Premier League)

 

5 Pertandingan Terakhir Fulham

28/01/2024: Fulham 0-2 Newcastle (FA Cup)

31/01/2024: Fulham 0-0 Everton (Premier League)

03/02/2024: Burnley 2-2 Fulham (Premier League)

10/02/2024: Fulham 3-1 Bournemouth (Premier League)

17/02/2024: Fulham 1-2 Aston Villa (Premier League)

Peta Persaingan di Liga Inggris 2023/2024

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya