4 Terobosan Baru yang Bikin PLN Mobile Proliga 2024 Lebih Menarik Dibanding Edisi 2023

Wakil Direktur Proliga Reginald Nelwan memastikan PLN Mobile Proliga 2024 bakal berjalan lebih menarik dibanding edisi sebelumnya. Pasalnya, terdapat setidaknya 4 terobosan yang bakal tersaji guna menambah sengit persaingan.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 24 Apr 2024, 10:58 WIB
Diterbitkan 23 Apr 2024, 07:00 WIB
Konferensi Pers Proliga 2024
(Kiri Ke Kanan) Executive Vice President PLN, Gregorius Adi Trianto; Senior Vice President Vidio , Eva Stephanie Kurnia; Hendy Lim (CEO Nex Parabola), Imam Sudjarwo ( Ketua PBVSI), Reginald C. Nelwan (Ketua Bidang Kompetisi PBVSI), David Setiawan Suwarto, saat konperensi pers PLN Mobile Proliga 2024 di SCTV Tower, Jakarta, Senin (22/4/2024). (Bola.com/Abdul Azis)

Liputan6.com, Jakarta - Ajang PLN Mobile Proliga 2024 segera menggulirkan putaran pertama reguler pada 25 April mendatang. Duel tim juara bertahan Jakarta LavAni Allobank vs pendatang baru Jakarta Garuda Jaya di GOR Amongrogo, Yogyakarta, bakal menandai dimulainya kompetisi.

Terdapat total 9 kota yang ditunjuk menjadi lokasi penyelenggaraan pertandingan Proliga musim ini. Adapun kompetisi reguler diagendakan beres pada 23 Juni, sementara final four dan grand final masing-masing dimulai pada 4 serta 20 Juli 2024.

Wakil Direktur Proliga Reginald Nelwan pun memastikan Proliga 2024 bakal berjalan lebih menarik dibanding edisi sebelumnya. Pasalnya, terdapat setidaknya 4 terobosan yang bakal tersaji guna menambah sengit persaingan.

"Sudah disinggung Pak Imam (Ketum PP PBVSI) bahwa PLN Mobile Proliga 2024 berbeda dari edisi 2023. Dari segi peserta misalnya, kalau kemarin ada 8 (tim putra) dan (hanya) 6 (tim putri), sekarang ada tambahan dari Jakarta Livin Mandiri," ucap Regi dalam konferensi pers Proliga 2024 di SCTV Tower, Senayan, pada Senin (22/4/2024).

Tak hanya itu, Wakil Direktur Proliga juga memastikan kompetisi voli kasta tertinggi Tanah Air bakal menggunakan tiket online saat final four. Teknologi video challenge pun bakal diberlakukan sejak awal, berbeda dengan edisi 2023 yang baru mulai menerapkan sistem serupa di pertengahan.

"Kemudian bedanya lagi, kita nanti saat final four akan menggunakan tiket online. Lalu yang utama adalah kita menggunakan video challenge dari awal, itu akan jadi daya tarik," sambungnya kepada awak media.

Berlakukan Mekanisme TTO

Press Conference PLN Mobile Proliga 2024
PLN Mobile Proliga 2024 Gelar Press Conference jelang pertandingan putaran pertama pada 25 April mendatang. (Liputan6.com/Rossa Izza Amalia)

Sementara itu dari segi mekanisme permainan, penyelenggara juga bakal memberlakukan technical time out bagi para pemain. Sistem ini akan membuat pertandingan dihentikan sementara pada angka 8 dan 16.

"Kita juga akan menggunakan technical time out, di mana kita menghentikan pertandingan pada angka 8 dan 16, serta tambahan dari time out-nya sendiri," papar Regi.

"Pertandingan nantinya jelas lebih seru dengan adanya challenge (sejak awal putaran 1) sebab kita jadi lebih yakin bahwa keputusan-keputusan wasit itu benar. Lalu dengan TTO, pemain juga tidak terkuras energinya dan bisa bermain terus sampai akhir," tandas dia.

Ditayangkan di Platform Emtek Group

Proliga 2024
Ketua Umum PP PBVSI Imam Sudjarwo (ketiga dari kanan) saat menghadiri konferensi pers PLN Mobile Proliga di SCTV Tower, Senayan, Jakarta pada Senin (22/4/2024). (Liputan6.com/Melinda Indrasari)

Adapun kompetisi Proliga 2024 nantinya dapat disaksikan melalui berbagai platform resmi milik Emtek Group. Platform OTT Vidio, saluran televisi Moji, hingga layanan TV berbayar Nex Parabola bakal kompak menyuguhkan laga bagi para pecinta voli Tanah Air.

Direktur Moji David Setiawan mengeklaim pihaknya bakal berupaya menyajikan seluruh pertandingan Proliga 2024 secara real time. Namun, apabila nantinya terdapat laga yang saling beririsan, Moji akan memilih pertandingan untuk disiarkan secara re-run (tayangan ulang).

"Kami akan mengupayakan agar semua pertandingan bisa ditayangkan secara live, dan jika ada (jadwal laga yang) tabrakan, akan kita tayangkan malamnya dengan cara re-run," ucap David dalam konferensi pers di SCTV Tower, Senin (22/4/2024).

"Di luar dari itu, kami juga berkoordinasi sangat sering dan detail dengan PP PBVSI untuk mengatur supaya schedule-nya nyaman untuk ditonton, juga mempedulikan penonton yang datang di off-air supaya tidak kemaleman, serta pemain agar tidak kelelahan."

"Kami koordinasi untuk hal-hal di atas, tapi kami upayakan supaya semuanya bisa diselenggarakan secara live," tandas dia.

Daftar Peserta Proliga 2024

Tim putra

Jakarta LavAni Allobank

Jakarta Bhayangkara Presisi

Jakarta STIN BIN

Jakarta Pertamina Pertamax

Palembang Bank SumselBabel

Kudus Sukun Badak

Jakarta Garuda Jaya

 

Tim Putri

Bandung Bank bjb Tandamata

Jakarta Pertamina Enduro

Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia

Jakarta BIN

Jakarta Popsivo Polwan

Jakarta Elektrik PLN

Jakarta Livin Mandiri

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya