HEADLINE: Euro 2024 Jadi Ajang Terakhir Cristiano Ronaldo, Kans Cetak Rekor dan Ukir Sejarah?

Cristiano Ronaldo akan memimpin Timnas Portugal mengikuti Euro 2024 yang berlangsung di Jerman pada 14 Juni hingga 14 Juli. Ajang nanti bakal menjadi turnamen besar ke-11 yang diikutinya sejak melakoni debut profesional pada Agustus 2002 bersama Sporting CP.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 14 Jun 2024, 00:01 WIB
Diterbitkan 14 Jun 2024, 00:01 WIB
Portugal vs Irlandia Laga Uji Coba
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo berpeluang terus menggoreskan rekor di Euro 2024. (AP Photo/Luis Vieira)

Liputan6.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo sudah abadi berkat warisan yang ditinggalkan, jauh sebelum dirinya meninggalkan lapangan hijau entah kapan nanti. Kini memasuki usia 39 tahun, sosok asal Portugal itu masih berkesempatan mempertegas statusnya sebagai salah satu pemain sepak bola terbaik sepanjang masa.

Ronaldo akan memimpin timnya mengikuti Euro 2024 yang berlangsung di Jerman pada 14 Juni hingga 14 Juli. Ajang nanti bakal menjadi turnamen besar ke-11 yang diikutinya sejak melakoni debut profesional pada Agustus 2002 bersama Sporting CP.

Dalam kurun tersebut, Ronaldo telah memperkuat tanah kelahiran pada 207 pertandingan dan mencetak 130 gol, tertinggi di tiap kategori pada kategori putra.

Sejumlah rekor lain turut ditorehkannya. Salah satunya adalah top skor sepanjang masa Piala Eropa lewat catatan 14 gol. Angka itu dua kali lipat dari pesaing terdekat yang masih aktif yakni Antoine Griezmann (7).

Mengingat Griezmann juga berumur, rapor Ronaldo ini tidak bakal pecah dalam waktu dekat. Terlebih dirinya berkesempatan meningkatkan koleksi di Jerman nanti.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Portugal vs Islandia
Cristiano Ronaldo Portugal merayakan setelah mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola kualifikasi grup J Euro 2024 antara Islandia dan Portugal di Reykjavík, Islandia, Selasa, 20 Juni 2023. (Foto AP / Árni Torfason)

Tanpa meremehkan kualitas lawan, Portugal 'hanya' bertemu Turki, Republik Ceko, dan debutan Georgia di Grup F Piala Eropa 2024. Peluang Ronaldo menambah tabungan bakal meningkat seiring laju anak asuh Roberto Martinez pada kompetisi.

Jika mampu mengungguli koleganya dalam hal total gol, maka penghargaan lain telah menunggunya. Ronaldo bakal jadi top skor turnamen untuk kali ketiga usai merajai daftar pemain tersubur pada 2012 dan 2020. Capaian dua gelar Sepatu Emas Euro milik Ronaldo sendiri sudah tidak ada yang menyamai.

Selain gol, Ronaldo juga bakal mempertegas rekor lain di Euro 2024. Sosok kelahiran Funchal itu bakal tercatat sebagai nama yang mengikuti enam edisi Piala Eropa.

Usai melakoni debut pada Euro 2004 di tanah kelahiran, Cristiano Ronaldo mencapai puncak dengan membawa Portugal merebut gelar tahun 2016.


Rekor Lain Menanti Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo (kiri) saat bermain untuk Timnas Portugal. (MIGUEL RIOPA / AFP)

Sejarah lain turut menanti Ronaldo. Dengan tampil menghadapi Republik Ceko pada partai pembuka Grup F di Red Bull Arena, Rabu (19/6/2024) dini hari WIB, dia akan mengalahkan legenda Jerman Lothar Matthaus sebagai pemain non-kiper tertua yang tampil di Piala Eropa. Matthaus saat ini memegang rekor kala membela Jerman pada laga kontra Portugal di Euro 2000 pada usia 39 tahun 91 hari.

Kalau bisa membuat gol, Ronaldo bakal menggeser Ivica Vastic (38 tahun 257 hari) menjadi pencetak gol tertua Piala Eropa. Vastic menguasai kategori statistik ini saat menjebol gawang Austria bersama Kroasia di Euro 2008.

Bagaimana jika Portugal melangkah jauh hingga final dan Ronaldo beraksi di laga puncak? Dia berkesempatan melampaui kiper Jerman Jens Lehmann (38 tahun 232 hari) sebagai pemain tertua yang merumput.

Jika mencatatkan nama di papan skor, dia menyalip rekor milik bek Italia Leonardo Bonucci (34 tahun 71 hari). Sedangkan bila Portugal mengangkat Trofi Henri Delaunay, Ronaldo menyikut penggawa Belanda Arnold Muhren (37 tahun 23 hari) sebagai juara tertua.

Infografis Jadwal Euro 2024 Babak Penyisihan Grup A-F
Infografis Jadwal Euro 2024 Babak Penyisihan Grup A-F (Liputan6.com/Abdillah)

Cinta Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal

Foto: Cristiano Ronaldo dan Pepe Sudah Tua, Berikut ini 4 Pemain Muda Timnas Portugal yang Bakal Menggantikan Keduanya
Pemain Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo dan Pepe menerima trofi Piala Euro setelah mengalahkan Prancis di final Piala Euro 2016 yang berlangsung di Stade de France, Paris, (10/7/2016). (AFP/Franck Fife)

Semua rekor itu menanti untuk dipecahkan Ronaldo di Euro 2024. Jangan berani memprediksi dia tidak bakal bisa melakukannya. Sebab, pemain Al Nassr itu telah berkali-kali membungkam pihak yang meragukan.

Terlebih sang megabintang masih bersemangat memberi yang terbaik bagi negara kelahiran. "Saya tidak tahu bakal bermain berapa tahun lagi. Saya sudah 39 tahun dan berusaha menikmati setiap momen. Mencetak gol bagi timnas adalah istimewa. Timnas adalah cinta abadi saya. Menjuarai Euro merupakan impian yang jadi kenyataan," ungkapnya dilansir ESPN.

"Trofi adalah tujuan utama. Mimpi itu gratis dan Portugal memiliki skuad untuk mendambakan gelar. Tapi kami harus bekerja keras," sambungnya.

Hampir mencapai kepala empat, Euro 2024 semestinya menjadi Piala Eropa terakhir Ronaldo. Atau dia memiliki ide untuk kembali ambil bagian pada ajang selanjutnya di Inggris Raya-Irlandia empat tahun mendatang? Semua mungkin jika membicarakan Cristiano Ronaldo.

"Tidak ada pemain lain di dunia yang bisa menawarkan apa yang Cristiano bawa ke kamar ganti. Pengalamannya sangat berharga, terlebih dalam skuad yang berisi talenta muda," kata Martinez.

"Dia siap membantu dan memberi segala yang dia bisa. Penampilannya di level klub sangat konsisten. Tidak perlu diragukan Ronaldo adalah finisher luar biasa."

Infografis Euro 2024, Jadwal Harian Babak Penyisihan Grup
Infografis Euro 2024, Jadwal Harian Babak Penyisihan Grup (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya