Adam Wharton Jadi Incaran Terbaru Manchester City Untuk Bursa Transfer Januari 2025

Gelandang bertahan milik Crystal Palace, yakni Adam Wharton masuk ke dalam target terbaru Manchester City. Kabarnya, Wharton jadi incaran untuk bursa transfer di bulan Januari 2025 mendatang.

oleh Michael Ludovico Palma De Manggut diperbarui 25 Nov 2024, 19:00 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2024, 19:00 WIB
Foto: Ini Dia Daftar 5 Besar Transfer Termahal pada Bursa Transfer Pemain Musim Dingin 2023/2024 di Liga Inggris
Gelandang Crystal Palace, Adam Wharton. (cpfc.co.uk)

Liputan6.com, Jakarta - Gelandang bertahan milik Crystal Palace, yakni Adam Wharton masuk ke dalam target terbaru Manchester City. Kabarnya, Wharton jadi incaran terbaru The Citizens untuk bursa transfer di bulan Januari 2025 mendatang.

Dilansir dari SportsMole, gelandang asal Inggris tersebut dinilai cocok untuk mengisi kekosongan pada skuad asuhan Pep Guardiola, terutama di lini tengah. Sejak datang ke The Eagles pada Februari 2024 kemarin, Wharton sendiri mampu tunjukkan perannya dengan baik.

Pada 26 laga pertama di Crystal Palace, ia mampu berikan 4 asis. Kemudian, di musim 2024-25 ini, Wharton sudah tampil sebanyak 10 kali di kompetisi Premier League dan Piala EFL.

Hanya saja, saat ini ia sedang menepi sejenak usai menjalani proses operasi pangkal paha pada awal bulan November ini. Rencananya, pemain 20 tahun tersebut akan kembali membela Crystal Palace pada Desember mendatang.

Ada Sejumlah Nama Lainnya yang Turut Jadi Incaran The Citizens

Ederson
Ederson, gelandang milik Atalanta. (FOTO: instagram.com/ederson99/)

Tidak hanya Wharton saja yang masuk ke dalam daftar incaran The Citizens. Melansir SportsMole, masih ada nama-nama lainnya yang berasal dari klub Serie A.

Pertama, ada gelandang dari Atalanta BC, yakni Ederson. Pemain asal Brasil tersebut sudah berkontribusi dengan berikan 2 gol dan 1 asis dari total 18 laga yang dijalani di semua kompetisi.

Hanya saja, Ederson masih memiliki kontrak untuk tiga tahun ke depan di Atalanta. Kemudian, The Citizens pun kemungkinan bersaing dengan rival sekota, yakni Manchester United untuk datangkan pemain 25 tahun tersebut.

Samuele Ricci jadi nama selanjutnya yang kabarnya diincar oleh City. Gelandang klub Torino ini telah bermain sebanyak 15 kali di semua kompetisi pada musim 2024-25. Ia sendiri sudah beri 1 asis untuk Granata.

Terakhir, ada nama gelandang andalan AC Milan, yakni Tijjani Reijnders. Pemain asal Belanda tersebut sudah tampil sebanyak 15 kali untuk Rossoneri. Ia sendiri juga sudah catatkan 4 gol dan 3 asis sehingga ia masuk ke dalam daftar incaran The Citizens.

City Sedang Berada di Masa Sulit Usai Kehilangan Rodri dan Kovacic yang Alami Cedera

Foto: Momen Menyakitkan Bagi Manchester City, Digilas Tottenham dan Telan 5 Kekalahan Beruntun
Duel Man City vs Tottenham berakhir 0-4. James Maddison mengemas dua gol kemenangan The Lily Whites, sedangkan sepasang gol lainnya tercatat atas nama Pedro Porro dan Brennan Johnson. (AFP/Paul Ellis)

Semua target incaran City bermain di posisi gelandang. Hal tersebut terjadi lantaran The Citizens kehilangan dua gelandang andalannya, yakni Rodri dan Mateo Kovacic.

Rodri sendiri terpaksa harus berhenti bermain di sisa musim 2024-25 ini karena alami cedera anterior cruciate ligament (ACL). Sementara itu, Kovacic sedang jalani masa pemulihan dari cedera yang tidak disebutkan secara spesifik.

Tidak hanya itu, skuad asuhan Pep Guardiola ini juga sedang alami masa sulit. Dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris di hari Minggu (24/11/2024) WIB, City alami kekalahan telak di stadion Etihad dengan skor 0-4 dari Tottenham Hotspurs.

Juara bertahan Liga Inggris ini pun saat ini duduki peringkat kedua klasemen sementara. Dari 12 laga yang sudah dijalani, The Citizens baru raih 23 poin saja. Sudah ada 7 kemenangan, 2 hasil seri, dan 3 kekalahan yang telah didapatkan sepanjang musim 2024-25 ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya