Prediksi Liga Inggris Manchester United vs Manchester City: Siapa Layak Menangkan Derby?

Manchester United dan Manchester City bakal terlibat pertarungan dalam pekan ke-32 Liga Inggris 2024/2025 di Stadion Old Trafford pada Minggu (6/4/2025) pukul 22.30 WIB.

oleh Theresia Melinda Indrasari Diperbarui 06 Apr 2025, 08:00 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2025, 08:00 WIB
Manchester City vs Manchester United
Pemain Manchester City dan Manchester United berkumpul sebelum pertandingan Liga Primer Inggris antara Manchester City dan Manchester United di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut, pada 15 Desember 2024. MU bakal gantian menjamu City dalam pertandingan pekan ke-31 Liga Inggris 2024/2025 di Stadion Old Trafford, Minggu (6/4/2025) pukul 22.30 WIB. (Paul ELLIS/AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Manchester United bakal menjamu rival sekotanya Manchester City dalam pertandingan pekan ke-31 Liga Inggris 2024/2025 di Stadion Old Trafford pada Minggu (6/4/2025) pukul 22.30 WIB.

Duel tersebut bakal jadi momen penting dan menentukan buat kedua tim yang sama-sama tampil tak sememuaskan sebelumnya di kampanye 2024/2025.

Sebagaimana diketahui, City yang menyandang status sebagai juara bertahan musim lalu nampak sulit mempertahankan gelar sebab tengah terlempar ke peringkat 5 klasemen sementara dengan perolehan 51 poin dalam 30 pertandingan.

Anak-anak asuh Pep Guardiola terpaut 22 angka dari Liverpool yang dominan di puncak tabel dan hanya memiliki sisa 8 laga untuk memangkas ketertinggalan usai menang atas Leicester City di laga ternyar.

Sementara itu, Manchester United sebenarnya sudah menunjukkan penurunan performa sejak kampanye lalu. Bruno Fernandes dan kawan-kawan finis sebagai peringkat 8 klasemen Liga Inggris di bawah asuhan Erik ten Hag.

Meski sudah berganti pelatih menjadi Ruben Amorim, belum ada tanda-tanda perbaikan signifikan pada kondisi MU. Mereka terlempar ke peringkat 13 klasemen dan gagal mempertahankan trofi Piala FA.

Setan Merah terancam tak bisa tampil di panggung Eropa mana pun musim depan, kecuali jika mereka mampu memaksimalkan penampilan dalam Europa League sebagai satu-satunya kesempatan tersisa untuk meraih gelar.

Kondisi Tim Jelang MU vs Manchester City

Manchester City vs Manchester United
Pemain Manchester City, Erling Haaland, tengah, berebut bola dengan pemain Manchester United, Manuel Ugarte, selama pertandingan Liga Primer Inggris antara Manchester City dan Manchester United di Stadion Etihad, Manchester, Minggu, 15 Desember 2024. (Foto AP/Dave Thompson)... Selengkapnya

Dihadapkan dengan laga panas melawan rival sekota, Manchester City bakal datang sambil membawa beberapa kabar buruk.

Playmaker andalannya Kevin De Bruyne sudah mengumumkan keputusan untuk pisah jalan dari The Citizens musim panas ini, dengan kontraknya yang memang akan berakhir pada 30 Juni 2025.

Praktis duel melawan The Reds pada Minggu (6/4/2025) berpeluang jadi derby Manchester terakhirnya setelah satu dekade mengenakan seragam City sejak bergabung dari VfL Wolfsburg pada musim panas 2015.

Belum lagi, badai cedera juga melanda anak-anak asuh Pep Guardiola, termasuk Erling Haaland yang dilaporkan mengalami masalah di pergelangan kakinya, sehingga membuat dia bakal absen setidaknya 5 sampai 7 minggu ke depan.

Minggirnya Haaland dari lapangan menambah panjang daftar cedera Manchester City yang sebelumnya telah diramaikan oleh Rodri, Nathan Ake, John Stones, dan Manuel Akanji. Abdukodir Khusanov sejatinya juga sempat dilanda problem, tetapi SportsMole mengeklaim dia kemungkinan segera dinyatakan pulih.

Di sisi lain, Manchester United juga tengah menghadapi problem serupa dalam hal cedera. Beberapa pemain penting harus absen akibat masalah kebugaran, mulai dari Lisandro Martinez, Amad Diallo, Ayden Heaven, Luke Shaw, hingga Jonny Evans. Ada pula Matthijs de Ligt yang diragukan kondisinya usai mengalami gangguan saat melawan Nottingham Forest beberapa waktu lalu.

Walau begitu, Kobbie Mainoo diperkirakan mungkin bisa comeback meski sulit bermain penuh 90 menit saat melawan City, sementara Mason Mount juga akan lanjut bersaing demi menyalakan kariernya di Old Trafford.

Prediksi Susunan Pemain MU vs Manchester City

Balik Keadaan, Kemenangan Sensasional Manchester United di Markas City
Gol Bruno Fernandes dari titik putih berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-88. Dua menit kemudian, Amad Diallo mencetak gol kemenangan yang sensasional di akhir pertandingan untuk Manchester United, juara Liga Inggris 20 kali itu. (Paul ELLIS/AFP)... Selengkapnya

Manchester United: Andre Onana; Noussair Mazraoui, Harry Maguire, Leny Yoro; Diogo Dalot, Manuel Ugarte, Bruno Fernandes, Patrick Dorgu; Mason Mount, Alejandro Garnacho; Rasmus Hojlund

Manchester City: Ederson; Matheus Nunes, Ruben Dias, Josko Gvardiol, Nico O'Reilly; Ilkay Gundogan, Nico Gonzalez; Savinho, Jack Grealish, Jeremy Doku; Omar Marmoush

Head-to-head MU vs Manchester City

Foto: Tundukkan MU via Drama Adu Penalti, Man City Sabet Trofi Community Shield 2024
Gelandang Manchester City, Jeremy Doku (kanan) terjatuh saat perebutan bola dengan bek Manchester United, Diogo Dalot pada laga Community Shield 2024 di Wembley Stadium, London, Sabtu (10/8/2024). (AP Photo/David Cliff)... Selengkapnya

5 Pertandingan Terakhir Manchester United

07/03/2025: Real Sociedad 1-1 Manchester United (Europa League)

09/03/2025: Manchester United 1-1 Arsenal (Liga Inggris)

14/03/2025: Manchester United 4-1 Real Sociedad (Europa League)

17/03/2025: Leicester City 0-3 Manchester United (Liga Inggris)

02/04/2025: Nottingham Forest 1-0 Manchester United (Liga Inggris)

5 Pertandingan Terakhir Manchester City

02/03/2025: Manchester City 3-1 Plymouth Argyle (FA Cup)

08/03/2025: Nottingham Forest 1-0 Manchester City (Liga Inggris)

15/03/2025: Manchester City 2-2 Brighton (Liga Inggris)

30/03/2025: Bournemouth 1-2 Manchester City (FA Cup)

03/04/2025: Manchester City 2-0 Leicester City (Liga Inggris)

5 Pertemuan Terakhir MU vs Manchester City

15/12/2024: Manchester City 1-2 Manchester United (Liga Inggris)

10/08/2024: Manchester City 1-1 Manchester United (pen. 7-6, Community Shield)

25/05/2024: Manchester City 1-2 Manchester United (FA Cup)

03/03/2024: Manchester City 3-1 Manchester United (Liga Inggris)

29/10/2023: Manchester United 0-3 Manchester City (Liga Inggris)

Peta Persaingan di Premier League 2024/2025

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya