Dua Produsen Bir Bersaing Jadi Sponsor Arema Indonesia

Sponsor utama Arema musim ini, Anker Sport terancam tergusur posisinya oleh produk sejenis, yaitu Bintang Sport untuk musim depan.

oleh jeffrey diperbarui 06 Agu 2013, 10:12 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2013, 10:12 WIB
arema-malan-130801b.jpg
Jelang berakhirnya kompetisi Indonesia Super League musim 2012/13, tim Arema Indonesia mendapatkan tawaran sponsor utama untuk musim depan. Dua perusahaan tengah bersaing memperebutkan satu tempat utama di jersey Arema musim depan. Hal itu membuat sponsor utama Arema musim ini, Anker Sport terancam tergusur posisinya oleh produk sejenis yakni Bintang Sport.

Di sisi lain, Anker Sport memang masih menyisakan kontrak semusim lagi dengan Arema. Namun bukan berarti posisinya sebagai sponsor utama Singo Edan aman dari incaran perusahaan lain yang berniat menggelontorkan dana lebih besar kepada Arema musim depan.

"Bintang Sport siap memberikan dua kali lipat dari dana yang diberikan oleh Anker Sport musim ini," tutur seorang sumber internal Arema yang menolak dipublikasikan namanya seperti yang dilansir dari laman resmi klub, Selasa (6/8/13).

Sementara itu, General Manager Arema Indonesia Ruddy Widodo  mengatakan masih ada banyak kemungkinan yang akan terjadi. Jadi saat ini pihaknya masih menunggu siapa yang berani memberikan tawaran paling menarik.

"Yang pasti, kita sangat terbuka untuk semua kemungkinan sponsor masuk. Kalau nilai kontraknya bagus, kenapa kita tolak?" tegas Ruddy.

Namun demikian, Ruddy selaku manager tetap memprioritaskan Anker Sport yang memang masih terikat kontrak semusim lagi dengan Arema. Walaupun demikian, pintu negoisasi akan dibuka usai musim ini berakhir bersamaan dengan evaluasi menyeluruh terhadap komponen tim.

"Kita tetap memberi kesempatan pada Anker Sport sebagai sponsor lama untuk negosiasi ulang," tambahnya. (bek)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/19JChec">Sinyal Tegas Gareth Bale Bakal Dilepas ke Madrid</a>
* <a href="http://bit.ly/16w2BFB">Skandal Skor Guncang La Liga</a>
* <a href="http://bit.ly/14v649k">Ronaldo Akui Masa Depannya Tak Menentu</a>
* <a href="http://bit.ly/1eoIv0F">Gareth Bale Diancam Dibunuh</a>
* <a href="http://bit.ly/1cEQWHc">Chelsea Jumpa Madrid, ini Komentar Mourinho</a>
* <a href="http://bit.ly/1c5mSXu">4 Kemungkinan Transfer ke MU yang Mulai `Kehilangan Kredibilitas`</a>
* &lt;a href="http://bit.ly/1csgWXM"&gt;Di Kuwait, Madrid Bantai Barcelona 9-5&lt;/a&gt;

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya