Penyerang West Ham United, Andy Carroll sedang ketiban sial. Ia dituduh merusak satu rumah mewah yang pernah disewanya dulu. Oleh sang pemilik rumah, Carroll sampai diadukan ke pengadilan dan dituntut untuk membayar denda hingga ratusan ribu pound.
Menurut laporan yang dilansir Daily Mail, Carrol menyewa rumah itu saat ia masih memperkuat Liverpool pada Januari 2011 sampai Agustus 2012 lalu. Namun saat ia dipinjamkan ke West Ham, rumah itu tak lagi sering dihuni olehnya.
Ketika Carroll secara resmi hijrah ke West Ham pada awal Juli tahun ini, rumah itu dikabarkan kembali kepada pemilik aslinya, Jeff and Dawn Grant. Namun dua pria tersebut dikejutkan saat tahu kondisi rumah milikinya dalam keadaan yang berantakan.
Kabarnya, banyak noda minuman yang menempel di beberapa kursi serta langit-langit ruangan. Selain itu beberapa peralatan mewah juga berada dalam kondisi rusak. Bahkan, ada beberapa benda mewah lainnya yang dilaporkan hilang.
Tak hanya soal kasus kerusakkan dan kehilangan barang-barang. Carroll juga dituduh menunggak pembayaran uang sewa yang mencapai jumlah 68 ribu pound atau setara Rp 1 miliar. Jika ditotal dengan kerugian lainnya, pemain kebangsaan Inggris itu diharuskan untuk membayar denda sebesar 191 ribu pound atau sekitar Rp 3 miliar.
Sampai saat ini, Carroll masih belum memberikan komentar apapun terkait tuduhan yang dilayangkan padanya. Ia beserta pengacaranya, Glinert Davis masih menutup rapat-rapat kebenaran kabar tersebut.
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/1coKmqv">MU Coret Wayne Rooney</a>
* <a href="http://bit.ly/14j2GYg">Aksi Boikot Gareth Bale</a>
* <a href="http://bit.ly/14j2YOO">Jelang Community Shield Kondisi Dua Andalan MU Diragukan</a>
* <a href="http://bit.ly/19b2dN8">Tontowi/Liliyana Natsir Akui Buat Kesalahan di Set Pertama</a>
* <a href="http://bit.ly/16D5pyC">Hendra Setiawan Punyak Banyak Penggemar di China</a>
* <a href="http://bit.ly/1cSqtWA">Duh... Cantiknya Istri Ketiga Pemilik Liverpool</a>
Rusak Rumah Sewaan, Carroll Didenda Rp 3 Miliar
Pemain West Ham United itu dituduh merusak dan menghilangkan sejumlah barang di bekas rumah sewaannya di kawasan Merseyside.
diperbarui 11 Agu 2013, 08:12 WIBDiterbitkan 11 Agu 2013, 08:12 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kabareskrim Pastikan Bakal Ringkus Otak Kasus TPPO
Maruarar Yakin RIDO Menangi Pilkada Jakarta Satu Putaran
Tips Menghadapi Pubertas: Panduan Lengkap untuk Remaja dan Orang Tua
VIDEO: Warga Keluhkan Jalanan Rusak Di Sleman yang Kerap Sebabkan Kecelakaan
Raih Penghargaan dari Conde Nast, Plataran Komodo Ungkap Alasan Simpel yang Bikin Banyak Wisman Merasa Seperti di Rumah
Marak Hoaks Lowongan Kerja Pendamping Lokal Desa, Begini Penjelasan Kemendes PDT
Menyusuri Keindahan Desa Wisata Pulau Pramuka Kepulauan Seribu
6 Potret Persahabatan Mikha Tambayong dan Yunita Siregar, Berteman Sejak Remaja
Dilirik Manchester United, Sporting CP Pasang Harga Selangit buat Wonderkid Portugal
Indonesia Berkomitmen Dukung UNIFIL, Tidak Akan Tarik Pasukan dari Lebanon
Kebijakan Ganjil Genap Jakarta Tak Berlaku di Akhir Pekan, Sabtu 23 November 2024
Pengacara Razman Arif Nasution Dampingi Istri Jalani Pemeriksaan Terkait Laporannya Terhadap Nikita Mirzani