QPR Bakal Tinggalkan Stadion Loftus Road

Queens Park Rangers berencana untuk membangun stadion baru berkapasitas 40 ribu tempat duduk. QPR bakal pindah kandang.

oleh Liputan6 diperbarui 13 Des 2013, 15:30 WIB
Diterbitkan 13 Des 2013, 15:30 WIB
qpr-131213b.jpg

Walau kini bermain di Liga Championship (Divisi II Liga Inggris), namun Queens Park Rangers tetap memiliki ambisi yang besar untuk terus berbenah. Akan tetapi, pembenahan yang dilakukan QPR bukan untuk menambah skuatnya, tapi memperbaiki sarana dan prasarana klub.

Tidak tanggung-tanggung, Presiden QPR Tony Fernandes, berencana untuk memindahkan markas mereka dari Stadion Loftus Road ke stadion baru yang akan dibangun di wilayah Old Oak, London. Loftus Road yang kini jadi kandang QPR berkapasitas sebanyak 18.439 tempat duduk dirasa kurang. Karenanya, Fernandes berencana untuk membangun sebuah stadion dengan kapasitas 40 ribu tempat duduk.

Akan tetapi, keputusan Fernandes bukanlah keluar sepihak. Sky Sports edisi Jumat (13/12/2013) memberitakan QPR akan berdiskusi dengan suporter QPR sebelum membangun stadion tersebut. Pasalnya, klub berjuluk The Hoops itu telah menempati Loftus Road sejak 1917.

"Loftus Road, akan selalu menjadi tempat spesial untuk klub dan suporter, tapi kami butuh stadion dengan kapasitas lebih dari 18 ribu tempat duduk," ujar Fernandes melalui situs resmi QPR.

Pemindahan markas QPR ini didasari karena tidak memungkinkannya pelebaran Loftus Road. Oleh karena itu, QPR berencana mencari lahan baru. Rencana ini ternyata disambut baik oleh Dewan Kota London dan Fulham karena dianggap akan mengembangkan wilayah Old Oak yang berada di wilayah London Barat.

Walikota London Boris Johnson, telah mengumumkan akan menjadikan Old Oak menjadi kota kelas dunia. Karenanya, Boris memprioritaskan pembangunan di wilayah tersebut. Namun, akan ada banyak suara suporter yang kontra dengan rencana tersebut. (Vin)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya