Cek Fakta: Tidak Benar dalam Video Ini Gedung Pertahanan Ukraina Hancur Digempur Rudal Rusia

Beredar video yang diklaim gedung pertahanan Ukraina hancur digempur tiga rudal Rusia, benarkah?

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 16 Mar 2022, 21:00 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2022, 21:00 WIB
Gambar Tangkapan Layar Video yang Diklaim Gedung Pertahanan Ukraina Hancur Digempur Rudal Rusia (sumber: Facebook).
Gambar Tangkapan Layar Video yang Diklaim Gedung Pertahanan Ukraina Hancur Digempur Rudal Rusia (sumber: Facebook).

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video yang diklaim gedung pertahanan Ukraina hancur digempur tiga rudal Rusia beredar di media sosial. Video tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 16 Maret 2022.

Video berdurasi 1 menit itu merekam detik-detik sebuah gedung runtuh seolah-olah ditembak rudal. Video tersebut disebut-sebut sebagai gedung pertahanan Ukraina yang hancur digempur tiga rudal Rusia.

"SEBELUM DITARGET OLEH RUSIA WARTAWAN DIBERITAHU DAHULU UNTUK MANJAUH DARI GEDUNG KEMENTRIAN PERTAHANAN UKRAINA YANG AKAN DIGEMPUR DENGAN 3 RUDAL RUSIA DIRATAKAN DENGAN TANAH DSN PARA WARTAWAN PUN MENDOKUMENTASIKANNYA," tulis salah satu akun Facebook.

Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 37 kali ditonton warganet.

Benarkah video itu merupakan rekaman gedung pertahanan Ukraina hancur digempur tiga rudal Rusia? Berikut penelusurannya.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

Penelusuran Fakta

Gambar Tangkapan Layar Penelusuran Foto Menggunakan Google Images.
Gambar Tangkapan Layar Penelusuran Foto Menggunakan Google Images.

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video yang diklaim gedung pertahanan Ukraina hancur digempur tiga rudal Rusia. Penelusuran dilakukan dengan mengunggah gambar tangkapan layar dari video tersebut ke situs Google Images.

Hasilnya terdapat video identik yang dimuat di situs berbagi video YouTube. Satu di antaranya video berjudul "Israel-Gaza: Strike collapses building during live BBC report - BBC News" yang dimuat channel YouTube BBC News pada 15 Mei 2021.

Berikut gambar tangkapan layarnya:

Gambar Tangkapan Layar Video dari Channel YouTube BBC News.

"Sebuah bangunan di Kota Gaza runtuh selama siaran langsung TV BBC setelah terkena serangan Israel.

Wartawan BBC Arab Adnan Elbursh dan timnya terus menyiarkan, tidak menyadari apa yang akan terjadi.

Laporan tersebut, untuk presenter Mohamed Seif, datang pada hari Rabu ketika pertempuran antara Israel dan militan Palestina terus meningkat," tulis channel YouTube BBC News.

 

Referensi:

https://www.youtube.com/watch?v=5kJFIKER1k8

 

Kesimpulan

Video yang diklaim gedung pertahanan Ukraina hancur digempur tiga rudal Rusia ternyata tidak benar. Faktanya, bangunan dalam video tersebut bukan gedung pertahanan Ukraina. Gedung yang berada di Gaza, Palestina runtuh setelah diserang dari udara oleh tentara Israel pada Mei 2021 lalu.

Banner Cek Fakta: Salah
Banner Cek Fakta: Salah (Liputan6.com/Triyasni)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya