Penjual Pecel Cantik Mirip Nabilah JKT48 Hebohkan Publik

Seorang penjual pecel membuat heboh publik karena parasnya yang ayu dan mirip Nabilah JKT48

oleh Sulung Lahitani diperbarui 02 Jun 2015, 11:45 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2015, 11:45 WIB
Penjual Pecel Mirip Nabilah JKT48 Hebohkan Publik
Seorang penjual pecel membuat heboh publik karena parasnya yang ayu dan mirip Nabilah JKT48

Citizen6, Jakarta Semakin banyak wanita-wanita cantik yang tak segan berjualan penganan yang disukai masyarakat. Bila dulu kita dihebohkan dengan penjual getuk cantik bernama Ninih, lalu adapula penjaga warteg berparas cantik, maka kali ini penjual pecel cantik yang membuat heboh publik.

Beredar foto gadis cantik yang sedang menyendokkan nasi untuk pembeli pecelnya. Selain cantik, banyak yang mengatakan bahwa paras gadis ayu tersebut mirip personel JKT48 Nabilah.

Tidak diketahui nama penjual pecel cantik tersebut, namun dari foto yang tersebar di media sosial, diketahui ia berjualan pecel di Kendal, adapula yang mengatakan bahwa ia berjualan di Kaliwungu.

Kebanyakan orang berkomentar sambil memberikan pujian terhadap penjual pecel tersebut. Mereka memuji, meski berparas cantik, si gadis ayu tak segan berjualan pecel. Sejumlah orang pun mengaku pernah bertemu dengannya maupun membeli dagangannya, meski mereka tidak mengetahui nama si gadis cantik penjual pecel.


Bagaimana menurut Anda?

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya