Liputan6.com, Jakarta - Kamis pagi yang cerah, Malissa Sergent Lewis terlambat pergi ke sekolah dasar di Kentucky tempat dia bekerja. Karena itu, ia memutuskan untuk mengambil jalan pintas. Jalan yang lebih sepi dan tak banyak dilalui orang. Saat itulah, ia melihat kantong keresek yang bergerak-gerak di jalan.
"Aku melihat kantong keresek di jalan dan berpikir, 'Apa hanya perasaanku tasnya bergerak?' Semakin dekat, aku yakin itu bergerak," ujar Malissa.
Advertisement
Baca Juga
Malissa yakin ada makhluk hidup di dalam keresek tersebut dan ia harus menyelamatkannya. Ia tak tahu apakah hewan di dalam keresek berbahaya atau tidak. Malissa pun melepaskannya dengan hati-hati.
"Hati-hati aku merobeknya dan melihat ke dalam. Ternyata anak anjing!"
Melansir dari The Dodo, Rabu (31/08/2016), menurut Malissa, begitu anak anjing itu melihat cahaya, ekornya langsung dikibas-kibaskan tanda gembira. Detik itu juga, Malissa memutuskan untuk membawanya.
"Anak anjing itu memakai kalung, tapi tak ada keterangan siapa pemiliknya. Karena terlambat, aku membawanya ke sekolah."
Â
Sepulang sekolah, anjing itu dibawa ke dokter hewan untuk diperiksa apakah memiliki penyakit. Untungnya, anak anjing itu dalam keadaan bugar. Tidak diketahui apakah ia dibuang oleh pemiliknya atau dicuri dan diletakkan di sana. Namun, Malissa memilih untuk memelihara anak anjing malang itu.
"Aku tidak habis pikir, siapa yang bisa begitu tega membuangnya dalam keresek? Semua orang menyukai anjing."
"Hanya orang berdarah dingin yang akan melakukannya. Atau paling tidak, punya niat buruk," ucap Malissa.
Â
Â
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6