Kisah Stephen Hillenburg, Ahli Biota Laut yang Alih Profesi Jadi Ilustrator Spongebob Squarepants

Passionnya di bidang animasi membuatnya memilih berhenti sebagai ahli biota laut.

oleh Camelia diperbarui 28 Nov 2018, 12:31 WIB
Diterbitkan 28 Nov 2018, 12:31 WIB
Kreator Spongebob Squarepants, Stephen Hillenburg, meninggal di suia 57 pada Selasa, 27 November 2018. (AP/Charles Sykes)
Kreator Spongebob Squarepants, Stephen Hillenburg, meninggal di suia 57 pada Selasa, 27 November 2018. (AP/Charles Sykes)

Liputan6.com, Jakarta Para pecinta animasi Spongebob nampaknya sedang berduka, pasalnya pencipta karakter kartun tersebut, Stephen Hillenburg, baru saja meninggal dunia di usianya yang ke-57 tahun.

Stephen Hillenburg meninggal dunia akibat penyakit ALS yang dideritanya sejak Maret 2017 lalu. Penyakit tersebut adalah kondisi langka yang mempengaruhi sel-sel saraf di otak dan sumsum tulang belakang, atau dikenal dengan penyakit Lou Gehrig. Hillenburg harus meninggalkan sang istri yang telah dinikahinya selama 20 tahun serta anaknya laki-lakinya, Clay.

Kabar "kepergian" Hillenburg sontak saja membawa duka tak hanya bagi keluarga dan kerabat tapi juga bagi para pecinta animasi Spongebob. Tanpa dirinya tentu saja tak akan tercipta sosok unik Spongebob dan kehidupan bawah lautnya.

Nyatanya tak banyak yang tahu sebelum menciptakan sosok Spongebob, Hillenburg berprofesi sebagai seorang ahli biota laut di Orange Ounty Ocean Insitute. Namun pada tahun 1987 dirinya memutuskan untuk berkarir di bidang animasi yang ternyata merupakan passionnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Passion di bidang animasi

Jika Karakter Film Kartun Spongebob Terlihat Seksi
Apa jadinya jika tokoh di film Spongebob terlihat berbeda?

Dikutip dari Guardian, kesempatan awal Hillenburg bergabung di Nickelodeon adalah dalam animasi Rocko's Modern Life. Baru setelahnya dia membuat serial komik bertema pendidikan laut berjudul 'The Intertidal Zone'. Pada serial komik tersebut terdapat sebuah karakter berbentuk spons yang bisa berbicara yang kemudian menjadi asal mula terciptanya Spongebob.

Ketika serial Rocko's Modern Life berakhir pada tahun 1996, barulah Hillenburg mengembangkan konsep karakter spons tersebut. Dia lantas mulai menulis seri kartun bawah laut dengan karakter utama spons yang awalnya diberi nama Spongeboy yang kemudian diubah menjadi Spongebob.

Saat ini dirinya memiliki sebuah rumah produksi sendiri yang diberi nama United Plankton Pictures. Bersama sang istri, Hillenburg kerap mendonasikan penghasilannya melalui badan amal miliknya yang bernama United Plankton Charitable Trust. Badan amal tersebut berfokus pada pembiayaan di bidang seni dan budaya, pendidikan, kesehatan dan pelayanan masyarakat khususnya di California bagian Selatan.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya