Cara Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel, Mudah dan Bisa Berkreasi Sesuka Hati

Dengan mengetahui cara membuat gantungan kunci dari kain flanel kamu bisa bebas berkreasi.

oleh Tyas Titi Kinapti diperbarui 28 Des 2021, 16:28 WIB
Diterbitkan 13 Mar 2019, 11:10 WIB
cara membuat gantungan kunci dari kain flanel
cara membuat gantungan kunci dari kain flanel (sumber: iStock)

Liputan6.com, Jakarta Banyak pilihan yang bisa diberikan kepada sahabat atau orang terkasih saat mereka sedang berulang tahun. Kamu bisa memberi jam, buku, boneka, coklat atau bucket bunga. Tapi kalau kamu rasa hadiah tersebut sudah membosankan, maka tidak ada salahnya untuk membuat hadiahmu sendiri. Tentu rasanya berbeda ketika kamu mengatakan bahwa hadiah tersebut adalah hasil karyamu sendiri.

Kamu bisa membuat sesuatu dari kain flanel. Kain flanel masih menjadi kreasi yang populer hingga saat ini. Dari kain flanel bisa menjadi bermacam-macam kreasi seperti boneka, dompet, sarung hape dan masih banyak lagi.

Kamu pun bisa membuat sesuatu yang unik dan kreatif dari kain flanel. seperti gantungan kunci. Kain flanel merupakan bahan yang tepat untuk membuat gantungan kunci yang cantik dan menarik. Kamu bisa membuat pola dan desain sendiri untuk mendapatkan gantungan kunci sesuai keinginanmu.

Nah, bagaimana cara membuat gantungan kunci dari kain flannel? Tidak usah khawatir, pada artikel kali ini akan membahas cara membuat gantungan kunci dari kain flannel yang bisa langsung kamu praktikan di rumah. Kamu juga bisa membagikan cara membuat gantungan kunci dari kain flanel kepada temanmu yang ingin berkreasi juga.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Rabu (27/2/2019) cara membuat gantungan kunci dari kain flanel yang bisa kamu buat sendiri.

Meskipun gantungan kunci terlihat kecil dan sepele tetapi gantungan kunci cukup membantu loh. Misalnya, untuk membedakan kunci yang telah dimiliki antara satu kunci dengan kunci lainnya. Sebelum mengetahui cara membuat gantungan kunci dari kain flanel, terlebih dahulu mengetahui flanel itu sendiri.

Kain Flanel

Flanel atau felt adalah jenis kain yang dibuat dari serat wol tanpa ditenun, dibuat dengan proses pemanasan dan penguapan sehingga menghasilkan kain dengan beragam tekstur dan jenis. Kain flanel mudah dijumpai di pasaran, dengan harga yang relatif terjangkau. Kain ini memiliki ketebalan dan tekstur yang beragam.Kelebihan dari kain ini adalah mudah dibentuk dan pada proses penjahitan tidak perlu dilipat seperti kain yang lain..

Secara umum terdapat 2 tipe kain flanel yaitu polos dan bercorak. Kain flanel yang polos hanya memiliki satu warna di seluruh bagiannya sementara kain flanel yang bercorak memiliki serat-serat dalam warna yang berbeda.

Biasanya kain yang memiliki corak dihargai relatif lebih mahal. Ada pula kain flanel dengan jenis zephyr yaitu kain flanel dengan corak biasa, tetapi dicampuri bahan sutera di dalam bahan pembuat benang-benangnya.

Sebelum membuat gantungan kunci, kamu perlu menyiapkan peralatannya terlebih dahulu. Beberapa alat yang dibutuhkan antara lain sebagai berikut:

1. Kain flanel sesuai dengan warna yang kamu inginkan

2. Pensil/Bolpoin/Spidol

3. Gunting atau cutter

4. Lem tembak

5. Gantungan kunci polos

6. Dacron

7. Manik-manik (bila perlu)

Cara membuat gantungan kunci dari kain flanel

cara membuat gantungan kunci dari kain flanel
cara membuat gantungan kunci dari kain flanel (sumber: iStock)

1. Gambar pola gantungan yang kamu inginkan

Dengan bantuan pensil atau spidol kamu bisa membuat pola gantungan yang kamu inginkan. Kamu bisa membentuk huruf, bentuk hati ataupun bentuk lainnya di atas kain flanel yang telah kamu pilih. Jangan gambar terlalu tebal, kamu bisa membuat pola tersebut secara tips saja dengan bayangan sketsa selebar 1-2 cm sebagai tempat untuk menjahit nanti.

2. Gunting pola tersebut

Sesudah sketsanya jadi, gunting kain flanel tersebut dan lakukan hal yang sama ke sisi kain flanel lainnya. Kini, kamu memeliki dua bentuk flanel yang sama dengan pola flanel awalmu yang tadi. Kamu bisa memadukan warnanya jika kamu tidak ingin hanya satu warna saja.

3. Gabungkan dua lembar flanel dan jahit

Di tanganmu saat ini sudah ada dua lembar flanel yang sesuai dengan pola yang kamu inginkan. Langkah selanjutnya ialah gabungkan kedua lembar tersebut dan jahitlah beberapa sisinya terlebih dahulu. Mulailah menjahit dari sisi bawah dan samping, biarkan sisi atasnya terbuka, karena bagian atas nanti untuk memasukkan dacron agar gantungan kunci nampak berisi.

Langkah Akhir Cara Membuat Gantungan Kunci

4. Isi dengan dracon dan jahit

Tidak mau kan jika gantungan kunci hasil karyamu terlihat tidak rapi dan berisi. Nah, isilah dua lembar flanel yang sudah dijahit tadi dengan dracon. Pastikan kamu memasukkan dracon dalam jumlah yang sesuai, tidak terlalu penuh dan tidak terlalu kosong. Karena nantinya akan berpengaruh dengan hasil akhir gantungan kunci buatanmu

Jika dirasa sudah cukup, maka jahit bagian yang masih terbuka agar dracon tidak keluar. Nah, kini flanelmu nampak seperti bantal dengan ukuran yang mini bukan?

5. Berikan hiasan untuk mempercantik

Kamu bisa memberikan hiasan seperti manik-manik untuk mempercantik gantungan kuncimu.Kamu bisa menempel pernak-pernik tersebut dengan lem tembak atau menjahitnya. Namun, jika dirasa kamu tidak menginginkannya, kamu bisa melewati langkah ini.

6. Pasang gantungan kunci

Setelah mengikuti lima langkah di atas, saatnya kamu memasang gantungan kunci yang tersedia. Kamu bisa menggunakan lem tembak untuk memasang gantungan kunci ini atau menjahitnya. Pastikan menempel secara kuat ya. Nah, selesai, gantungan kunci hasil karyamu telah siap diberikan pada orang terkasih.

Artikel di atas adalah cara membuat gantungan kunci dari kain flanel. Mudah bukan? Selamat mencoba ya!

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya