Top 3: Deretan Gambar Kocak Siswa SD Saat Jawab Soal Ujian

Artikel tentang deretan jawaban kocak SD saat ujian menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.

oleh Camelia diperbarui 15 Mei 2019, 10:00 WIB
Diterbitkan 15 Mei 2019, 10:00 WIB
Soal Ujian SD
Sumber: twitter.com/agrasuryadwipa

Liputan6.com, Jakarta Ujian sekolah bisa jadi momen yang sangat ditakutkan bagi semua siswa. Meski sudah mempersiapkan diri dari jauh-jauh hari, biasanya siswa kerap kali dihadapkan dengan soal yang tak terduga.

Namun nyatanya banyak loh siswa yang jawab soal ujian dengan jawaban super nyeleneh dan bikin ketawa geli. Contohnya saja seperti deretan jawaban siswa SD ini ketika harus menjawab soal dengan gambar.

Artikel tentang deretan jawaban kocak SD saat ujian menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel mengenai video nyeleneh bocah yang terlalu khidmat ketika salawat.

Sementara artikel ketiga artikel tentang meme buka puasa bersama yang nyatanya tak seindah yang dibayangkan.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Belum Pandai Menggambar, Jawaban Kocak Siswa SD Bikin Ketawa Geli

Soal Ujian SD
Sumber: twitter.com/agrasuryadwipa

Ujian sekolah tentu menjadi hal yang menegangkan bagi setiap orang yang sedang menempuh pendidikan. Untuk menghadapi ujian, tentu mereka telah mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin.

Belajar semalaman, hingga menghafalkan materi, semua dilakukan demi mendapat hasil yang memuaskan setelah ujian. Namun, bagaimana jika ada soal yang menuntut siswa memberikan jabawan dengan menyertakan gambar? Pasti jawaban mereka akan sangat bervariasi dan lucu.

Selengkapnya…

2. Terlalu Khidmat Saat Selawat, Aksi Bocah Ini Malah Undang Tawa

Kejadian Lucu di Masjid
Sumber: twitter.com/dikopeah

Pada bulan Ramadan, salat sunnah tarawih pasti dilaksanakan setiap malam setelah melaksanakan salat Isya. Selain melakukan salat sunnah, di dalam pelaksanaannya juga terdapat ceramah dan pembacaan selawat.

Suasana khidmat pada saat pembacaan selawat, tentu membuat banyak orang larut di dalamnya. Tak jarang, mereka pun melakukan sesuatu secara spontan yang bisa mengundang gelak tawa jemaah lain di sekitarnya.

Selengkapnya…

3. 7 Meme Ini Buktikan Momen Bukber Tak Seindah yang Dibayangkan

meme bukber
foto: dagelan

Salah satu momen yang paling dirindukan saat bulan Ramadan yakni momen buka puasa bersama keluarga, teman hingga kerabat. Biasanya waktu buka bersama ini juga menjadi momen silaturahmi bagi kita kepada teman yang sudah lama tak bertemu.

Selain merasakan hangatnya makan bersama dengan teman-teman dekat, bukber juga menjadi momen saling berbagi cerita terlebih bagi teman lama.

Selengkapnya…

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya