6 Gejala Ini Tunjukkan Hati Anda Rusak dan Penuh Racun

Hati Anda adalah salah satu teman sejati dan paling rajin bekerja.

oleh Sulung Lahitani diperbarui 20 Feb 2020, 16:12 WIB
Diterbitkan 20 Feb 2020, 16:12 WIB
[Bintang] Ketahui Penyebab Kanker Hati, Sang Perenggut Nyawa David Bowie
Ilustrasi kanker hati, penyakit yang renggut nyawa David Bowie. | via: healthxchange.com.sg

Liputan6.com, Jakarta - Hati Anda adalah salah satu teman sejati dan paling rajin bekerja. Ini seperti mesin penghilang racun ultra-efektif yang terdapat dalam tubuh Anda.

Sayangnya, kadang Anda lupa untuk menjaga kondisi hati dengan baik. Berikut ini gejala yang menunjukkan hati Anda bermasalah seperti dilansir dari Brightside.me.

1. Nyeri pada daerah hati

Merasa pegal di daerah kanan atas perut adalah tanda bahwa hati Anda mungkin bermasalah. Biasanya, itu adalah rasa sakit yang tumpul. Namun terkadang menjadi sangat intens.

Ingatlah bahwa tugas hati adalah mendetoksifikasi dan membantu tubuh menyaring limbah serta membantu tubuh mencerna makanan menjadi produk nutrisi. Ketika hati Anda terkena penyakit, ia tak dapat beroperasi secara efisien. Ia membengkak dengan rasa sakit dan tubuh mengirim tanda-tanda keracunan.

 

2. Pembengkakan kaki dan pergelangan kaki

Kaki Bengkak, Hati-Hati Empat Penyakit Ini
Kaki Bengkak, Hati-Hati Empat Penyakit Ini

Ketika Anda mengabaikan masalahnya, hati Anda yang malang mencoba memperbaiki dirinya sendiri dengan mengorbankan pembentukan jaringan parut. Semakin banyak jaringan parut, semakin sulit fungsi hati yang akhirnya menyebabkan hipertensi portal.

Yang terakhir menyebabkan cairan menumpuk di kaki (edema). Pembengkakan itu mungkin tak menimbulkan rasa sakit tapi dapat membuat tubuh bagian bawah terlihat besar.

 

3. Berat badan bertambah

Mitos Diet yang Justru Bisa Naikkan Berat Badan
Mitos Diet yang Justru Bisa Naikkan Berat Badan

Jika Anda mengalami kenaikan berat badan yang tampaknya tak berasal dari makan berlebihan atau kerusakan hormon, Anda mungkin harus berdiskusi dengan dokter. Ini bisa terjadi karena hati tak dapat menangani semua racun yang masuk.

Satu-satunya hal yang dpat dilakukan hati adalah menyimpan racun yang tidak disaring dalam sel-sel lemak. Kekacauan ini tidak akan membiarkan Anda menurunkan berat badan kecuali Anda membantu tubuh Anda untuk membersihkan hati yang bekerja terlalu keras.

 

4. Alergi

Makanan alergi
Lima jenis makanan ini harus dihindari saat tubuh mengalami gatal dan ruam kulit.

Alergi sering terjadi karena hasil dari hati yang kelebihan beban dan lamban. Ketika ada terlalu banyak zat memasuki aliran darah, otak mengenalinya sebagai alergi dan melepaskan antibodi dan bahan kimia yang menyebabkan gatal.

Jika hati Anda masih sehat, ia akan membersihkan darah dari semua molekul berbahaya dan menghilangkan efek alergen potensial terhadap tubuh.

 

5. Kulit dan mata kuning

Mata Kuning? Waspadalah Gejala Penyakit Berikut Ini!
Mata Kuning? Waspadalah Gejala Penyakit Berikut Ini!

Ketika mata atau kulit seseorang menjadi kekuningan, ini dinamakan penyakit kuning. Ini sendiri sebenarnya bukan penyakit melainkan gejala dari hati yang mengalami kerusakan.

Biasanya ini muncul saat hati yang sakit membuat sistem menumpuk terlalu banyak bilirubin, pigmen kuning yang terbentuk oleh pemecahan sel darah merah yang mati di hati.

 

6. Kelelahan kronis

Lip 6 default image
Gambar ilustrasi

Ini biasanya seperti gejala flu yang berkepanjangan. Menurut definisi, Anda harus mengalami setidaknya selama 6 bulan sebelum Anda didiagnosis dengan kelelahan kronis. Alasannya adahlah keracunan hati.

Hati, sebagian besar, berkontribusi terhadap pasokan energi dalam tubuh. Ini mengubah glukosa jadi gilikogen dan menyimpannya untuk digunakan nanti.

Hati yang sehat mengeluarkan glukosa di antara waktu makan atau kapan ada kebutuhan akan makanan dan energi. Namun, hati yang sakit sulit untuk menghasilkan glukosa dan memiliki ruang yang sangat sedikit untuk menyimpannya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya