Liputan6.com, Jakarta - Video viral di Tiktok merekam atraksi kocak seekor monyet ganggu pemuda yang tengah asyik menongkrong sekaligus bercakap di warung yang berada di kawasan Jakarta Timur.
Baca Juga
Advertisement
Diketahui monyet itu bernama Sela, yang tampak berlarian ke sana kemari menaiki kursi dan meja yang sengaja disediakan oleh pemilik warung untuk pembelinya.
Melihat keagresifan monyet betina itu sontak memicu kepanikan mereka yang berujung riuh. Hal itu tampak dari akun Tiktok @mamedms yang memperlihatkan usaha mereka melindungi diri dari serangan primata dengan badan meringkuk dan kedua tangan yang menutupi area tubuh.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Lepas dari kandang
Aksi lompatnya spontan mendarat di salah satu punggung pemuda yang seolah menggoda ketakutan mereka.
"Jadi waktu itu pemilik warungnya memang lagi di dalam dan mungkin tak menyadari pintu kadangnya tidak radat. Jadi monyet itu langsung keluar dan rusuh di area kami kumpul," pungkas Muhammad Syaqir kepada tim Liputan6.com.
Advertisement
Battle kucing vs monyet
Yang lucu, saking paniknya salah satu dari mereka tak menyadari tubuhnya menindih salah satu kucing yang duduk bersamanya di bangku itu.
Awalnya, kedua anak bulu itu tampak santai. Namun, lama-lama salah satu kucing melakukan perlawanan lantaran kesabaran mereka yang telah di ambang batas.
Tiba-tiba, kucing oranye itu melompat ke atas kursi dan langsung mengintimidasi Sela hingga melarikan diri.
Respons Warganet
Unggahan atraksi seekor monyet yang rusuh mengundang canda tawa warganet. Tak sedikit dari mereka yang merasa kasihan melihat kondisi kucing yang tertindih.
"Awass... nanti kucingnya penyet😅," tulis akun @fitri Indahsari.
"Saking paniknya sampe ga berasa dudukin kucing," ungkap akun @Isyafira Khairunn718.
"Kucing: gua kegencet woi mana engap lagi," jelas akun @zeust.
"Di injak-injak manusia❌di injak-injak monyet ✔️," kata akun @kesayanganbapakkos.
"Yang tiduran merasa tertekan ya moms," balas akun rethaxxn._.