Hindari 3 Hal Ini Agar Hubungan Jarak Jauh Tetap Langgeng

Beberapa hal ini akan memperburuk hubungan jarak jauh Anda.

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Nov 2021, 09:03 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2021, 09:03 WIB
Melakukan Kegiatan Virtual Bersama
Ilustrasi Hubungan LDR Credit: pexels.com/Vlada

Liputan6.com, Jakarta - Bagi para pejuang LDR pasti sudah tahu bagaimana sulitnya menghadapi hubungan jarak jauh. Banyaknya panggilan telepon, kencan online, streaming film online, bahkan pelukan virtual sudah menjadi rutinitas sehari-hari. 

Agar hubungan jarak jauh bisa tetap awet, Anda perlu memberikan kepercayaan pada pasangan Anda,  memiliki komunikasi yang lancar, dan yang terpenting ialah berkomitmen. Namun sebagian dari kita ada yang membuat kesalahan secara sengaja atau tidak disengaja yang bisa memicu pertengkaran. 

Jika Anda sedang menjalin hubungan jarak jauh, hindari beberapa hal di bawah ini agar tidak merusak hubungan Anda, dilansir dari Pinkvilla.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Terlalu Sering Bertengkar dengan Pasangan

Sengaja untuk Menyakiti Pasangannya
Ilustrasi Pasangan Bertengkar Credit: pexels.com/Vlada

Pertengkaran adalah hal yang wajar dalam sebuah hubungan. Jika hubungan Anda tidak pernah ada pertengkaran, maka itu perlu dipertanyakan. Ada kalanya pertengkaran bisa membuat hubungan Anda semakin awet karena melalui pertengkaran, Anda bisa belajar memahami pasangan Anda. 

Namun, terus menerus bertengkar juga tidak baik. Tidak hanya meninggalkan kesan buruk pada Anda tetapi juga bisa membuat hubungan Anda berakhir. Ingatlah, menjalani hubungan jarak jauh berarti jarang bertemu dengan pasangan Anda dan terlalu sering bertengkar akan memperburuk hubungan Anda. 

 

Terlalu Posesif

Posesif dan Mengekang
Ilustrasi Pasangan Posesif Credit: pexels.com/Carol

Sebagian orang menganggap posesif adalah salah satu bentuk peduli dan rasa sayang pada pasangan. Tapi posesif yang berlebihan juga bisa mengganggu pasangan Anda dan akan membuat mereka merasa tidak nyaman. Berikan pasangan Anda waktu dan ruangnya sendiri. Jangan terus menerus meminta mereka mengabari Anda setiap menitnya terutama pada hal-hal yang sepele. 

Dalam sebuah hubungan Anda harus menaruh kepercayaan pada pasangan Anda. Jika Anda seringkali mencurigai pasangan Anda, ini hanya akan memicu pertengkaran yang pada akhirnya bisa membuat hubungan Anda berakhir. 

 

Berbohong

Ilustrasi mimpi, berbohong
Ilustrasi mimpi, berbohong. (Photo by rawpixel.com on Freepik)

Kebohongan adalah perusak terbesar di segala hubungan baik pertemanan atau hubungan cinta. Entah itu kebohongan kecil yang Anda buat hanya untuk bertemu teman, atau kebohongan besar. Berbohong hanya akan memengaruhi rasa percaya pasangan terhadap Anda. Usahakan untuk tetap terbuka dalam hubungan Anda agar pasangan mengerti dan bisa percaya pada Anda. 

Penulis:

Stephanie 

Universitas Multimedia Nusantara

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya