8 Wakil Indonesia Jalani Laga Perdana di French Open 2022 Hari Ini

Hari ini, delapan wakil Indonesia akan jalani laga perdana di French Open 2022

oleh Muhammad Farhan diperbarui 25 Okt 2022, 10:56 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2022, 10:56 WIB
East Ventures Indonesia Open 2022: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat bertanding melawan ganda putra China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi pada babak 32 besar Turnamen Bulu Tangkis East Ventures Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/6/2022). The Daddies kalah dua game langsung 17-21, 22-24. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Liputan6.com, Jakarta - Turnamen bulutangkis BWF level Super 750 French Open 2022 dijadwalkan mulai berlangsung, Selasa (25/10/2022), hingga Minggu (30/10/2022). Seluruh pertandingan kompetisi BWF tersebut bakal digelar di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis.

Sebanyak delapan wakil Indonesia akan mengawali perjuangan mereka untuk melaju ke babak 16 besar pada hari ini. Pasangan ganda putra Indonesia terlebih dahulu melakoni laga perdana diwakili oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias The Deddies menghadapi wakil dari Chinese Taipei, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan. Disisi lain, Leo Rolly/Daniel Marthin bersua Ruben Jille/Ties Van Der Lecq di babak 32 besar.

Selanjutnya, Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi di sektor tunggal putra. Mereka kembali mendapatkan lawan yang sama, saat berjumpa di babak 32 besar Denmark Open 2022.

Pria berakrab Jojo itu akan menghadapi wakil dari Denmark Hans-Kristian Solberg Vittinghus. Dirinya punya modal bagus, setelah mengalahkan Vittinghus pekan lalu dengan skor 21-18, 19-21, 21-18.

Sedangkan Chico Aura Dwi Wardoyo berjumpa Kanta Tsuneyama dari Jepang. Tentu laga ini menjadi misi balas dendam bagi Chico, yang dimana pertemuan sebelumnya kalah di rubber game, 21-13, 16-21, dan 21-18.

Selain itu, dua ganda putri Indonesia, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia melawan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dari Malaysia. Sementara, Febriana Dwipuji/Amalia Cahaya hadapi perwakilan dari Jerman, Stine Kuespert/Emma Mmoszczynski.

Gregoria Mariska Tunjung berhadapan dengan satu lagi wakil dari Malaysia, Beiwen Zhang. Lalu, di sektor ganda campuran Zachariah/Hediana akan berhadapan dengan wakil asal Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsamparan.

Drawing French Open 2022

Foto: Menang Dramatis Atas The Minions, Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto Juara Denmark Open 2022
Di game pertama, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang unggul 11-9 saat interval, kemudian terus unggul jauh 17-11 atas Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. (AFP/Ritzau Scanpix/Claus Fisker)

Tunggal Putra:

- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kanta Tsuneyama (Jepang)

- Shesar Hiren Rhustavito vs Lee Zii Jia (Malaysia/3)

- Jonatan Christie (8) vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark)

- Anthony Sinisuka Ginting (6) vs Sameer Verma (India)

Tunggal Putri

- Gregoria Mariska Tunjung vs Beiwen Zhang (Amerika Serikat)

Ganda Putra

- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan)

- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ruben Jille/Ties Van Der Lecq (Belanda)

- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5) vs M.R Arjun/Dhruv Kapila (India)

- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia)

- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (2) vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)

Ganda Putri

- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (7) vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia)

- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia)

Ganda Campuran

- Zachariah Josiahni Sumati/Hediana Julimarbela vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand)- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Kim Won-ho/Jeong Na-eun (Korea Selatan)

- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia).

Daftar 15 Wakil Indonesia

Finalis Denmark Open 2022
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berstatus unggulan kelima bertemu seniornya sekaligus unggulan kedua, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di final Denmark Open 2022. (Istimewa)

15 wakil Indonesia yang akan bertanding dan berjuang untuk berdiri di podium tertinggi French Open 2022, sebagai berikut:

Tunggal putra

  • Chico Aura Dwi Wardoyo
  • Shesar Hiren Rhustavito
  • Jonatan Christie
  • Anthony Sinisuka Ginting

Tunggal putri

  • Gregoria Mariska Tunjung

Ganda putra

  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
  • Fajar Alfian/Muhammad Rifan Ardianto
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo

Ganda putri

  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva RamadhantiFebriani Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi

Ganda campuran

  • Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

Jadwal Hari Ini

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo - Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022
Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo lolos ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022. Marcus/Kevin mengalahkan Jaromir Janacek/Tomas Svejda asal Republik Ceko 21-14 dan 21-13 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Rabu (24/8) pagi WIB. (foto: PBSI)

Pertandingan badminton French Open 2022 berlangsung selama 6 hari, mulai 25 - 30 Oktober 2022. Fase pertandingannya dibagi menjadi lima babak, dimulai dari 32 besar yang berlangsung pada 25 dan 26 Oktober 2022.

Kemudian, ada babak 16 besar yang digelar pada Kamis (27/10). Lalu, berlanjut dengan babak quarter final atau 8 besar pada Jumat (28/10). Setelah itu, semifinal atau babak 4 besar berlangsung selama dua sesi pada hari yang sama, Sabtu (29/10). Terakhir, babak puncak dihelat pada Minggu, 30 Oktober 2022.

Seluruh pertandingan French Open 2022 disiarkan langsung melalui live streaming I News+ dan RCTI+.

Court 1

17.30 WIB: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan [3] vs Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (Taiwan)

21.40 WIB: Gregoria Mariska Tunjung vs Beiwen Zhang (Amerika Serikat)

Court 2

19.10 WIB: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti [7] vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia)

Court 3

18.20 WIB: Ferbiana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Putri vs Stine Kuespert/Emma Moszczynski (Jerman)

Court 4

19.10 WIB: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kanta Tsuneyama (Jepang)

 

Court TBA

TBA, singkatan dari to be announced, yang artinya akan diumumkan.

22.30 WIB: Zachriah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand)

23.20 WIB: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ruben Jille/Ties van der Lecq (Belanda)

 

Banner Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Banner Infografis 5 Cara Cegah Covid-19 Saat Berolahraga di Gym. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya