Drama Agensi dan Omega X di LA, Balik ke Korsel Ngongkos Sendiri

Grup musik asal Korea Selatan (Korsel) Omega X diduga mengalami kekerasan verbal dan fisik saat tur dunia mereka di Los Angeles (LA), California, Amerika Serikat.

oleh Qorry Layla Aprianti diperbarui 26 Okt 2022, 15:40 WIB
Diterbitkan 26 Okt 2022, 15:40 WIB
Potret Omega X, Idol Korea Selatan yang Diduga Alami Kekerasan dari CEO Agensi
Adanya kabar mengenai kekerasan verbal dan fisik yang dialami oleh anggota Omega X ini pun menambaf daftar hitam dari dunia hiburan Korea Selatan. Bahkan, tak sedikit pula netizen non penggemar dari Omega X berharap jika keadaan member baik-baik saja. (Liputan6.com/IG/@omegax_official)

Liputan6.com, Jakarta - Pada Senin 24 Oktober 2022, SBS merilis sebuah video yang menampilkan anggota grup Korea Selatan (Korsel) diduga mengalami kekerasan secara verbal dan fisik oleh orang yang diduga merupakan CEO dari agensi grup tersebut.

Video tersebut kemudian tersebar luas di kalangan penggemar melalui media sosial Twitter.

Melansir laman Allkpop, Rabu (26/10/2022), grup yang ada dalam tersebut diketahui merupakan grup asuhan dari Spire Entertainment, yaitu Omega X.

Omega X merupakan grup musik yang baru mengawali debutnya pada 2021 lalu.

Dalam video yang beredar, CEO dari Spire Entertainment terlihat memukul anggota grup tersebut saat tur dunia mereka di Los Angeles (LA), California, Amerika Serikat bertajuk CONNECT: Don't Give Up.

"Mengapa orang sepertimu pantas dicintai oleh orang-orang?," ujar CEO tersebut kepada anggota grup.

Kemudian, CEO itu juga meneriaki salah satu anggota, Jehan, yang sedang mengalami panic attack, "Bangun. Jika kamu sakit seperti ini setiap hari, berhentilah menjadi idola."

Sehari sebelumnya, seorang penggemar Omega X mengungkapkan kesaksiannya melalui media sosial dan memberikan sebuah pernyataan mengejutkan tentang CEO dari agensi yang melakukan kekerasan pada anggota grup tersebut.

Selama kontroversi yang memanas ini, CEO dari agensi tersebut melalui wawancara dengan SBS diketahui tidak menunjukkan rasa penyesalan atas tindakan yang telah ia lakukan.

Setelah insiden tersebut mendapat perhatian publik setelah video pelecehannya dirilis, banyak warganet yang terkejut dengan perilaku CEO dan mengkritiknya atas tindakannya.

Beli Tiket Pulang Sendiri

Potret Omega X, Idol Korea Selatan yang Diduga Alami Kekerasan dari CEO Agensi
Kabar mengenai kekerasan yang diterima oleh Omega X ini pun menjadi sorotan banyak netizen. Terlebih lagi, sebuah potongan video saat hal tersebut terjadi juga beredar serta disiarkan melalui saluran TV Korea Selatan, SBS News.(Liputan6.com/IG/@omegax_official)

Tidak hanya mengalami kekerasan secara verbal dan fisik, seluruh anggota Omega X diketahui mengalami kendala ketika hendak balik ke Korea Selatan (Korsel).

CEO mereka diketahui telah membatalkan tiket pulang Omega X pada Minggu 23 Oktober 2022 dan para anggota grup terpaksa harus merogoh kocek pribadi demi bisa kembali pulang selepas konser mereka di Los Angeles kemarin.

Beruntungnya, tepat pada Selasa 25 Oktober 2022, akhirnya seluruh anggota grup Omega X dapat kembali pulang dan mendarat dengan selamat di bandara internasional Incheon, Korea Selatan.

Kesaksian Penggemar

Kesaksian Penggemar OMEGA X Soal Kekerasan Verbal yang didapat.
Kesaksian penggemar OMEGA X soal kekerasan verbal yang didapat. (source: twitter.com/hwi_418)

Salah satu penggemar yang menjadi saksi dalam kejadian ini mengungkapkan pernyataannya melalui media sosial Twitter.

Akun @hwi_418 yang merupakan penggemar sekaligus saksi dalam konser tersebut menuliskan, "Semuanya. Kami hanya menunggu di luar untuk pengendara Uber dengan makanan yang kami pesan datang, tetapi kami menyaksikan CEO agensi anak-anak (Omega X) memukul mereka."

Ia juga melanjutkan, "Tanganku gemetar begitu keras hingga aku tidak tahu harus berbuat apa. Mereka dipukul tepat di depan saya, tetapi saya tidak bisa berbuat apa-apa."

Profil Omega X

Potret Omega X, Idol Korea Selatan yang Diduga Alami Kekerasan dari CEO Agensi
Idol Korea Selatan, Omega X diketahui baru saja menyelesaikan tur dunia di Amerika Serikat dan dijadwalkan kembali pada 23 Oktober 2022 lalu. Namun, para anggota dan seorang manajer diketahui terlantar dan ditinggalkan di Amerika Serikat oleh CEO agansi serta para staf. (Liputan6.com/IG/@omegax_official)

Omega X merupakan grup musik asal Korea Selatan debut pada 30 Juni 2021 di bawah naungan Spire Entertainment.

Dilansir dari laman Kpop Wiki, grup ini terdiri dari 11 anggota, yaitu Jaehan, Hwichan, Sebin, Hangyeom, Taedong, Xen, Jehyun, Kevin, Junghoon, Hyuk, Yechan. Selain itu, Omega X memiliki nama fandom yang dikenal dengan nama “For X”.

Beberapa anggota Omega X diketahui pernah mengikuti berbagai ajang survival musik, seperti Kim Taedong dan Jaehan yang pernah mengikuti ajang Produce 101 Season 2.

Selain kedua anggota tersebut, Hangyeom juga diketahui pernah ikut ajang survival MIXNINE.

Infografis: Deretan kasus kekerasan seksual di dunia pendidikan Tahun 2011 (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis: Deretan kasus kekerasan seksual di dunia pendidikan Tahun 2011 (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya