Lisa Blackpink Bikin Akun TikTok, Belum Sehari Langsung Punya 4 Juta Followers

Belum sampai 24 jam, para penggemar pun membanjiri akun TikTok Lisa hingga langsung memiliki 4 juta pengikut.

oleh Ditha Kirani diperbarui 07 Jun 2024, 16:02 WIB
Diterbitkan 07 Jun 2024, 16:02 WIB
Lisa Blackpink Bikin Akun TikTok, Belum Sehari Langsung Punya 4 Juta Followers
Lisa Blackpink Bikin Akun TikTok, Belum Sehari Langsung Punya 4 Juta Followers - dok. Instagram dan TikTok Lisa Blackpink

Liputan6.com, Jakarta - Pada Kamis, 6 Juni 2024, Lisa Blackpink mengejutkan penggemarnya dengan membuka akun TikTok pribadinya. Belum sampai 24 jam, para penggemar membanjiri akun dengan nama @lalalalisa_m itu langsung memiliki 4 juta pengikut. 

Tidak hanya itu, pelantun "Money" ini juga turut mengunggah video TikTok perdananya dengan menunjukkan style fashion-nya yang kekinian. Dalam video tersebut, Lisa tampak mengenakan kaus putih dengan bagian bawah yang digulung.

Dengan celana krem muda yang penuh dengan aksesoris, Lisa juga membawa sebuah tas mini mewah dan kacamata hitam yang semakin menambah manis gayanya. Tidak lupa, Lisa menambahkan keterangan foto berupa dua emoji bintang.

Hingga saat ini video tersebut telah ditonton sebanyak 19,6 juta kali dan mendapatkan 4,8 juta suka. Hal ini menggambarkan besarnya pengaruh Lisa terhadap penggemarnya.

Sebelumnya, akun Lisa Blackpink diketahui sudah ada sejak beberapa hari lalu, namun masih dalam keadaan di private dan memiliki 0 followers. Sejak itu sudah banyak penggemar yang menduga bahwa itu adalah akun Lisa, mengingat akun tersebut sudah mendapatkan centang biru.

Lisa Merilis Cuplikan Berjudul “LISA ‘Coming Soon’”

Penggemar menduga langkah Lisa dalam membuka akun TikTok-nya ini sebagai salah satu bagian promosi musik solo terbarunya. Sebab di saat yang bersamaan, Lisa juga merilis cuplikan musik solo terbarunya yang berjudul “LISA ‘Coming Soon’”.

Melalui website agensi yang didirikannya, LLOUD (lloud.co), sneek peak coming soon tersebut diunggah. Dengan desain yang sederhana, nama Lisa dituliskan dengan huruf kapital dan desain yang futuristik. Di bawahnya terdapat tulisan ‘cooming soon’ sederhana dengan warna putih.

Tanggapan Penggemar Lisa

Lisa BLACKPINK
Lisa BLACKPINK liburan di Koh Samui, Thailand. (dok. Instagram @lalalalisa_m/https://www.instagram.com/p/C7x1tZhPo8C/)

Hal ini tentu menimbulkan kebahagiaan di kalangan penggemar, terlebih kali ini akan menjadi comeback pertamanya setelah debut sebagai solois pada 2021 lalu. 

“Dia akan kembali, saya tahu dia akan kembali,” tulis @gig_b***.

“Kita akan memutar rapper bertalenta ini. Kami tidak sabar,” kicau @blue***. 

“Ratu KPop kembali,” tulis @khrom***.

Lebih Lanjut Tentang Aktivitas Solo Lisa

6 Gaya Melokal Lisa BLACKPINK saat Mudik ke Kampung Halaman, Anggun Pakai Kain Tradisional
Beda dari penampilannya saat di panggung, pemilik nama asli Lalisa Manoban itu tampil lebih melokal di Negeri Gajah Putih tersebut.

Lisa memulai debutnya pada tahun 2021 lalu dengan single ‘Lalisa’ ketika dirinya masih berada di bawah naungan YG Entertainment. Dengan julukan ‘Ratu KPop’, Lisa pun membuat banyak sejarah dan rekor dengan debutnya.

Lisa berhasil menjadi artis wanita KPop pertama yang menjual 736.000 kopi album pada minggu pertamanya. Tidak hanya itu, musik videonya pun menjadi video musik artis solo yang paling banyak ditonton dalam waktu 24 jam pertamanya.

Selanjutnya, maknae Blackpink ini juga sempat berkolaborasi dengan musisi global DJ Snake dalam single yang berjudul “SG."

Tidak hanya dalam bermusik, Lisa juga mengembangkan kariernya pada dunia akting dengan memulai debutnya pada serial televisi HBO The White Lotus yang akan tayang perdana pada tahun 2025.

Infografis Pesona K-Pop Mendamaikan Korea
Infografis Pesona K-Pop Mendamaikan Korea
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya