Dukung Pertumbuhan Brand Lokal, Brand Indonesia Summit 2024 Sukses Digelar

Acara ini bertujuan memberikan wawasan mendalam dan pengalaman praktis bagi pelaku industri dalam mengembangkan brand nasional yang tangguh di tengah tantangan global dan dinamika pasar yang semakin kompleks.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 04 Nov 2024, 14:02 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2024, 14:02 WIB
Dukung Pertumbuhan Brand Lokal, Brand Indonesia Summit 2024 Sukses Digelar
dok: ist

Liputan6.com, Jakarta - Infobrand.id bersama Indonesia Brand Community (IBC) sukses menyelenggarakan acara tahunan bertajuk Brand Indonesia Summit 2024 dengan tema "Building a Strong National Brand."

Acara ini bertujuan memberikan wawasan mendalam dan pengalaman praktis bagi pelaku industri dalam mengembangkan brand nasional yang tangguh di tengah tantangan global dan dinamika pasar yang semakin kompleks.

CEO Infobrand.id, Susilowati Ningsih, menjelaskan bahwa Brand Indonesia Summit 2024 dirancang sebagai platform bagi perusahaan dan brand di Indonesia untuk berbagi pengetahuan, memperluas jaringan bisnis, dan memperkuat hubungan profesional yang saling menguntungkan.

“Kegiatan ini bertujuan untuk men-support pertumbuhan Brand-brand Asli Indonesia. Kami berharap Brand Indonesia Summit 2024 dapat menjadi katalis bagi Brand-brand nasional dalam meningkatkan daya saing, inovasi, dan daya tahan di tengah perkembangan industri yang semakin dinamis,” ujar Susi, dalam keterangannya, Minggu (3/11/2024).

Acara perdana ini dihadiri oleh ratusan peserta, termasuk pelaku dan praktisi brand, pemilik brand, direktur pemasaran, manajer komunikasi, dan media massa nasional.

Di sesi seminar, para narasumber ahli memberikan pandangan mereka tentang strategi membangun brand yang kuat. Prof. Agus W. Soehadi, Guru Besar Universitas Prasetya Mulya, mengungkapkan bahwa Indonesia merupakan pasar yang menjanjikan bagi brand luar. Untuk menjadi brand lokal yang unggul, ia menekankan pentingnya memposisikan diri sebagai teman bagi konsumen.

“Selain itu, sebagai orang lokal, kita tentunya memiliki pengetahuan lebih baik ketimbang brand-brand dari luar negeri, karena itu saat ini ada beberapa brand lokal yang mampu bersaing dengan brand luar,” jelasnya.

Pentingnya positioning dan diferensiasi dalam dunia bisnis

Sementara itu, Arto Soebiantoro, seorang brand activist dan pendiri Gambaran Brand, membahas tema "Positioning, Differentiation and Branding As Keys to Market Domination." Ia menekankan bahwa dalam dunia bisnis yang kompetitif, dua elemen penting yaitu positioning dan diferensiasi sangat diperlukan.

“Dengan positioning yang kuat menjadikan sebuah brand mampu bertahan di pasar yang begitu kuat, seperti brand mudah ditemukan, dan mudah diingat, sementara untuk differentiation sebuah brand harus mempunyai keunikan, sehingga sulit ditiru,” terangnya.

Pentingnya kolaborasi antara brand

Narasumber selanjutnya, Tri Raharjo, Chairman Indonesia Brand Community (IBC), membahas tentang "Strategic Partnerships: Driving Brand Success." Ia menyoroti pentingnya kolaborasi antara brand untuk mencapai tujuan bisnis bersama, seperti meningkatkan kesadaran merek dan memperluas jangkauan pasar.

Tri mengungkapkan berbagai bentuk kerjasama yang dapat dijalin, termasuk co-branding, sponsorship, dan licensing.

Infografis Brand Modest Fashion Lokal
Infografis Brand Modest Fashion Lokal. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya