Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas

Bukan sekadar jalan-jalan dan menyapa warga Jakarta, Anies juga menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat penyandang disabilitas dengan mengenakan jersei biru gelap bertulisan.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 26 Agu 2024, 17:00 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2024, 17:00 WIB
Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas
Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas. Foto: Instagram @aniesbaswedan.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menikmati hari Minggu dengan berolahraga di Car Free Day (CFD) di kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta pada 25 Agustus 2024.

Bukan sekadar jalan-jalan dan menyapa warga Jakarta, Anies juga menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat penyandang disabilitas dengan mengenakan jersey biru gelap (navy).

Bukan jersey biasa, pakaian itu diproduksi oleh @biruberbagi.id, sebuah toko daring yang berjualan sekaligus mendonasikan sebagian hasil produksinya pada kegiatan-kegiatan sosial.

Kegiatan Minggu pagi itu dibagikan Anies melalui unggahan Instagram pribadinya.

“Ngopi dan sarapan di CFD pagi tadi. Selalu seru dan menyenangkan. Di CFD, kebersamaan itu terasa, bahwa kota ini milik semua,” tulis Anies di unggahan Instagramnya pada Minggu, 25 Agustus 2024.

Tak lupa, Anies mengatakan bahwa kota ini juga milik para penyandang disabilitas.

“Termasuk juga milik 16 persen warga yang menyandang disabilitas,” tambahnya.

Dari kumpulan foto yang diunggah, ada satu yang menunjukkan dirinya tampak belakang dan menunjukkan tulisan di jersey yang ia kenakan.

Unite the 16%, 1 ini 6 people worldwide live with disabilities,” bunyi tulisan di jersei dengan nomor punggung 16 itu.

Anies menjelaskan, seluruh keuntungan dari penjualan jersei ini akan disalurkan untuk membantu menyediakan kaki palsu bagi anak-anak muda difabel.

“Jersey biru keren yang saya pakai ini bikinan @biruberbagi.id, seluruh keuntungannya disalurkan untuk membantu kaki palsu bagi anak-anak muda yang membutuhkan,” tulis Anies.

Ajak Masyarakat Saling Berbagi

Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas. Foto: Instagram @aniesbaswedan.
Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas. Foto: Instagram @aniesbaswedan.

Dalam unggahan itu, Anies juga mengajak masyarakat untuk terus berbagi sebagai bentuk kepedulian pada sesama.

“Yuk, saling berbagi di kota ini. Karena peduli, hangat, dan gesit membantu adalah karakter orang Jakarta.”

Sebelum tiba di area CFD, Anies berangkat dari rumah di kawasan Lebak Bulus menggunakan Mass Rapid Transit (MRT).

Disambut Warga yang Sedang CFD

Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas. Foto: Instagram @aniesbaswedan.
Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas. Foto: Instagram @aniesbaswedan.

Setibanya di Bundaran HI, kedatangan Anies Baswedan disambut warga yang berolahraga. Ada yang ingin berfoto bersama atau sekadar menyapa hangat.

Bahkan tak sedikit anak kecil hingga remaja yang meneriakkan nama Anies Baswedan dengan antusias. Sepertinya, mereka tak menyangka bakal bertemu dengan sang politikus.

Setelah menyapa warga, ayah empat anak ini menyempatkan mampir ke sebuah kedai kopi. Di sana, warga masih antusias mengelilinginya.

Komentar Warganet

Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas. Foto: Instagram @aniesbaswedan.
Anies Baswedan Turun ke CFD Bawa Pesan Inklusif tentang Penyandang Disabilitas. Foto: Instagram @aniesbaswedan.

Unggahan Anies pun mendapat berbagai respons dari warganet. Tak sedikit yang memberi komentar positif.

“Warganya terlihat bahagia ketemu Pak Anies,” kata pengguna Instagram.

“Pak Anies kayak ubin masjid, adem banget,” kata warganet lain.

Dari beberapa komentar itu ada pulang yang bertemu langsung dengan Anies di momen CFD dan meminta maaf lantaran terlalu bersemangat saat meminta foto.

“Maafkan kami yang tadi terlalu semangat untuk foto sama bapak ya.”

Ada pula yang mengajaknya untuk CFD lagi minggu depan untuk diajak selfie.

“Minggu besok CFD lagi pak, kita selfie.”

Infografis Akses dan Fasilitas Umum Ramah Penyandang Disabilitas
Infografis Akses dan Fasilitas Umum Ramah Penyandang Disabilitas. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya