Liputan6.com, Jakarta- Kulit wajah yang mulus adalah hal yang terpenting dalam makeup. Mengapa? Karena di atas wajah lah kita akan menuangkan semua kreativitas kita. Untuk itu, penting bagi kita untuk mengetahui benar masalah kulit wajah kita, supaya dapat memilih dan mengaplikasikan produk dengan tepat.
1. Uneven flaking
Ada dua hal yang dapat menyebabkan uneven flaking ini. Diantaranya yaitu kulit kering dan kesalahan dalam penggunaan foundation. Dan untuk mengatasi masalah ini, anda dapat menggunakan moisturizer sebelum penggunaan makeup atau juga dapat dengan menggunakan foundation yang cocok untuk kulit kering.
2. Adanya pembuluh darah yang muncul di wajah.
Advertisement
Untuk masalah yang satu ini, biasanya dikarenakan pengexpose-an terhadap sinar matahari, pola makan yang salah, bahkan juga dapat disebabkan karena rasa nervous.
Jika anda menghadapi masalah ini, solusinya ialah dengan menggunakan camouflage cream yang berwarna hijau di setiap bagian yang terlihat kemerahan. Lakukan ini sebelum mengaplikasikan foundation.
3. Bagian bawah mata yang hitam
8 dari 10 orang di dunia pastinya mengalami masalah ini. Kurangnya tidur dan salah pola makan dapat menyebabkan hal ini.
Solusinya untuk masalah ini, anda dapat .engaplikasikan camouflage cream berwarna orange di bagian yang berwarna hitam sebelum mengaplikasikan foundation. (Aer/Liz)