Inspirasi Busana Kantor yang Tak Bikin Gerah di Musim Panas

Cuaca panas membuat Anda tidak nyaman dengan pakaian saat ke kantor? Coba ganti gaya pakaian Anda dengan cara ini.

oleh Annastasia Errine Bunandar diperbarui 11 Jun 2015, 06:05 WIB
Diterbitkan 11 Jun 2015, 06:05 WIB
Errine Tops

Liputan6.com, Jakarta Cara berpakaian merupakan salah satu hal penting di lingkungan kerja. Celana panjang, rok bodycon dan dress dengan panjang selutut bisa menjadi pilihan Anda. Biasanya celana atau rok ini akan dipadukan dengan kemeja lengan panjang atau juga blazer. Tanpa disadari, model pakaian tersebut telah menjadi seragam bagi Anda untuk bekerja.

Saat musim mulai tidak bersahabat dan suhu mulai memanas, gaya berpakaian dengan lengan panjang dan blazer pasti akan menyiksa Anda. Menurut lansiran dari Popsugar pada hari Kamis (11/6/2015) ada gaya dan model pakaian lain yang pantas untuk digunakan di kantor namun nyaman digunakan saat cuaca panas.

Berikut contoh gaya dan model pakaian yang nyaman digunakan untuk bekerja saat cuaca panas.

 

Rok
Anda dapat mengganti model rok bodycon Anda dengan model rok seperti ini yang memberi Anda lebih banyak ruang untuk bergerak dan juga tentunya udara.

 

 

Celana
Anda dapat mengganti celana panjang Anda dengan celana kulot atau celana panjang lainnya dengan bahan yang lebih nyaman seperti katun.

 

Inspirasi Busana Kantor yang Tak Bikin Gerah di Musim Panas

Vest
Bentuk vest ini hampir mirip dengan blazer, bedanya vest ini adalah luaran tanpa lengan. Vest dapat Anda padukan dengan gaya seperti ini.

 

 

Dress
Model dan jenis dress berikut ini sangat cocok dikenakan dalam cuaca panas. Biarpun terlihat santai, dress ini tetap terlihat proper dan profesional.

 

 

Tops
Dibanding menggunakan atasan yang ketat dan berlengan panjang, perpaduan gaya seperti di atas akan terasa lebih nyaman untuk dipakai.

 

 

(Annastasia Errine/Bio)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya