Liputan6.com, Jakarta Kulit di area pangkal paha yang hitam pasti membuat Anda tidak percaya diri ketika memakai baju renang atau hot pants. Menghitamnya kulit di pangkah paha merupakan hal yang normal. Perubahan warna yang terjadi disebabkan oleh berbagai hal, seperti memakai celana terlalu ketat, faktor usia atau terlalu sering mencukur.
Anda bisa saja menghilangkan kulit yang gelap tersebut secara permanen dengan menggunakan bahan-bahan alami, asalkan Anda menerapkannya secra rutin. Dilansir dari boldsky.com pada Sabtu (6/8/2016), bahan alami yang bisa Anda temukan di rumah berikut ini, bisa Anda manfaatkan untuk mencerahkan kulit di sekitar miss V.
Advertisement
Anda hanya memerlukan air mawar, jeruk lemon, dan gliserin. Air mawar merupakan pembersih yang ampuh untuk menghilangkan minyak dan kotoran yang tersumbat di pori-pori dan tentu saja menghaluskan kuli Anda.
Mengandung asam sitrat dan vitamin C, lemon berfungsi sebagai pemutih alami yang tidak hanya mencerahkan kulit tetapi juga menghilangkan noda. Sementara itu gliserin merupakan senyawa organik yang terdiri dari karbon dan hidrogen. Bahan yang satu ini dapat mengembalikan keseimbangan pH kulit, membunuh bakteri penyebab infeksi, dan mengurangi peradangan.
Cara membuatnya juga mudah, campurkan 1 sendok makan air lemon, 1 sendok makan gliserin, dan 4-5 tetes air mawar. Kocok sampai cairan tersebut tercampur rata. Celupkan kapas kedalaman cairan lalu oleskan dengan lembut ke pangkal paha Anda.
Biarkan selama satu malam dan cuci bersih di pagi hari. Karena cairan ini bisa bertahan selama seminggu simpan sisa cairan di wadah kedap udara agar bisa Anda menggunakannya lagi. Selama pemakain, hindari menggunakan sabun pada bagian pangkal paha. Jika pangkal paha Anda cenderung berkeringat, cobalah menaburkan bedak di sekitarnya.
(Dearni Grasia)