Brand Fashion Perry Ellis Bantu Yayasan AIDS Milik Elton John

Bagi brand fashion Perry Ellis, menggalang dana untuk mendukung yayasan AIDS milik Elton John adalah sebuah cara dalam berkontribusi pada masyarakat. Ini berita selengkapnya.

oleh Liputan6.com diperbarui 09 Mar 2018, 09:45 WIB
Diterbitkan 09 Mar 2018, 09:45 WIB
Fashion
Bagi brand fashion Perry Ellis, menggalang dana untuk mendukung yayasan AIDS milik Elton John adalah sebuah cara dalam berkontribusi pada masyarakat. Ini berita selengkapnya. (Foto: Instagram @perryellis)

Liputan6.com, Jakarta Kepedulian dunia fashion pada isu-isu kemanusiaan hadir dalam berbagai macam hal. Bagi brand Perry Ellis, menggalang dana untuk mendukung yayasan AIDS milik Elton John adalah sebuah cara dalam berkontribusi pada masyarakat.

Seperti dilansir dari halaman Women’s Wear Daily pada Jumat (8/3/18), label fashion tersebut menggalang dana untuk Elton John AIDS Foundation pada acara tahunan yayasan itu, yakni Academy Awards viewing party di Los Angeles.

“Ayah saya meninggal karena AIDS pada tahun 1986. Merupakan hal luar biasa untuk melihat bagaimana yayasan Elton John bekerja untuk membantu orang-orang penderita AIDS dan menyingkirkan stigma buruk mengenai mereka,” ucap Tyler Ellis yang merupakan anak perempuan dari desainer Perry Ellis.

 

Tyler Ellis

Tyler Ellis kini memiliki label tasnya sendiri. Berdiri sejak tahun 2011, label fashion tersebut merupakan salah satu favorit para selebriti Hollywood, seperti Meryl Streep, Diane kruger, Reese Witherspoon, Octavia Spencer, Oprah Winfrey, dan masih banyak lagi. Bintang-bintang tersebut sudah tertangkap kamera mengenakan signature clutch “Perry” dalam beberapa kesempatan.

 

Yayasan AIDS milik Elton John

Sebagai bentuk dukungan kepada yayasan AIDS milik Elton John, Tyler membuat sebuah cltch “Perry” edisi khusus untuk dilelang dan hasilnya akan didonasikan pada yayasan itu. Tas tersebut berhias kristal dan memiliki logo yang disertai tulisan tangan “Tyler Ellis for Elton John AIDS Foundation”.

Selain clutch, benda lain yang juga dilelang untuk penggalangan dana adalah dasi kupu-kupu warna hitam-merah dari brand Perry Ellis. Menurut Michael Maccari yang merupakan Creative Director Perry Ellis, dasi kupu-kupu tersebut merupakan produk yang tepat untuk dilelang bersama clutch spesial “Perry”.

Bio In God Bless

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya