Hamparan Gurun Pasir Jadi Inspirasi Rancangan Modest Wear Brand Kami di JMFW

Berikut koleksi modest wear dari brand Kami di JMFW yang terinspirasi dari hamparan gurun pasir.

oleh Meita Fajriana diperbarui 31 Jul 2018, 09:45 WIB
Diterbitkan 31 Jul 2018, 09:45 WIB
Koleksi modest fashion Kami  di JMFW
Berikut koleksi modest wear dari brand Kami di JMFW yang terinspirasi dari hamparan gurun pasir. (Foto: Liputan6.com/ Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Ajang fashion internasional, Jakarta Modest Fashion Week menghadirkan sederet desainer tanah air. Salah satunya yang mencuri perhatian adalah brand modest wear, Kami. Kami selalu menghadirkan koleksi dengan makna filosofi pada setiap desain dan motifnya.

Begitu juga dengan koleksi modest wear kali ini yang bertajuk Sabaku. Sabaku sendiri memiliki arti gurun pasir. Seperti namanya, gurun pasir yang terjal, panas, dan gersang, Kami ingin menggambarkan kesulitan dalam kehidupan dengan solusi yang juga dihadirkan lewat motif kaktus.

Sabaku menceritakan tentang kehidupan manusia yang di dalamnya ada kesulitan dan harapan yang diterjemahkan Kami dalam sebuah koleksi busana modest wear.

“Terinspirasi oleh kaktus dan gurun pasir, nama Sabaku sendiri memiliki arti padang pasir. Yang merupakan simbol kesulitan dan hambatan dalam kehidupan, serta kaktus yang merupakan elemen utama dalam motif baru Kami ini adalah simbol kehidupan dan kekuatan yang diperoleh setelah melewati kesulitan. Ini juga menunjukkan bahwa tidak peduli betapa sulitnya hidup yang kita hadapi, kita masih memiliki harapan di dalamnya dan bisa membuat hidup kita kembali indah dengan kekuatan yang kita miliki,” kata Nadya Karina Creative Director dan Co-Founder Brand Kami saat konferensi pers di Gandaria City, Minggu (29/7/2018).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Koleksi modest fashion Kami di JMFW

Koleksi modest fashion Kami  di JMFW
Berikut koleksi modest fashion Kami di JMFW yang terinspirasi dari hamparan gurun pasir. (Foto: Liputan6.com/ Herman Zakharia)

Pada show ini, Kami mempersembahkan 10 look koleksi ready to wear dengan tampilan yang sederhana namun tetap memukau. Didominasi oleh sentuhan warna cokelat yang menggambarkan suasana gurun pasir. Berbeda dengan koleksi sebelumnya, kali ini Kami menggunakan material bahan satin yang dijahit menjadi potongan desain yang sedikit menjuntai dan berlapis.

"Material satin ini sesuaiuntuk koleksi kali ini yang lebih didominasi dengan dress. Bahannya jatuh sehingga memberikan kesan feminin. Biasanya Kami menggunakan material ceruti yang tidak mengkilap. Kali ini satin memberikan kesan glossy karena kainnya yang memberikan pantulan cahaya," tambah Karina.

 


Koleksi modest fashion Kami di JMFW

Koleksi modest fashion Kami  di JMFW
Berikut koleksi modest fashion Kami di JMFW yang terinspirasi dari hamparan gurun pasir. (Foto: Liputan6.com/ Herman Zakharia)

Koleksi dari Kami ini sangat tepat Anda gunakan dalama acara formal dan semi formal. Dengan palet warna cokelat dan maroon memberikan nuansa glamor pada penampilan Anda. Begitu juga dengann motif yang elegan bernuansa gurun pasir dan kaktus memberikan kesan misterius.

"Look pada koleksi kali ini lebih ke dress. Warna-warna juga lebih dark nuansa cokelat dan maroon. Tampilannya juga lebih feminin, biasanya Kami itu lebih kasual. Koleksi ini untuk Jakarta Modest Fashion Week ini kami tampilkan hal yang berbeda," tutup Karina.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya