Liputan6.com, Nepal - Seekor kelinci Paskah istimewa yang terbuat dari coklat dibuat oleh Chef Martin Chiffers di London. Berita ini mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (2/4/2015).
Berat kelinci itu mencapai 5 kg dan tinggi 1 kaki dengan sepasang mata berlian solitaire dengan kadar 1.07 karat. Kelinci paskah itu dihargai sekitar U$ 37.320 atau setara Rp 484 juta.
Seekor badak kabur dari Taman Nasional Chitwan di Hetauda, Nepal. Badak itu mengamuk dan mengejar orang-orang. Akibatnya, seorang perempuan berusia 61 tahun tewas dan 6 lainnya terluka. Kepala Pejabat Distrik Makwanpur menggunakan gajah agar badak itu bisa kembali ke habitatnya.
Advertisement
Sementara itu, sebuah kapal pukat Rusia tenggelam di lepas Semenanjung Kamchatka, Rusia. Sebanyak 54 orang dinyatakan tewas, 15 hilang, dan 63 lainnya dievakuasi. Kapal tenggelam dalam waktu 15 menit setelah air membanjiri ruang mesin. Lebih dari 20 kapal dikerahkan dalam pencarian korban selamat di perairan beku dengan suhu mencapai 0 derajat Celsius. (Vra/Yus)