Efek Gempa Nepal, 2 Orang Tewas di India

Selain korban tewas, terdapat pula dua korban luka.

oleh Andreas Gerry Tuwo diperbarui 12 Mei 2015, 18:38 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2015, 18:38 WIB
Gempa Nepal Luluhlantakan Kuil Bersejarah
Pejalan kaki melintas di sisi salah satu bangunan bersejarah yang hancur akibat gempa berkekuatan 7,8 di sekitar Kathmandu, Nepal (30/4/2015). Gempa berkekuatan 7,8 yang meluluhlantakkan Nepal pada 25 April 2015 lalu. (Nicolas Asfouri/AFP)

Liputan6.com, New Delhi - Kerugian akibat gempa dahsyat di Nepal tidak hanya terasa di negara itu. Negara tentangga Nepal, India juga merasakan efek gempa tersebut.

Gempa di Nepal menyebabkan 2 warga India tewas. Dari keterangan Bada SAR Negara Bagian Bihar, satu orang warga India diketahui tewas di distrik Siwan.

Korban meregang nyawa akibat rumahnya runtuh karena guncangan gempa Nepal. Sementara seorang lagi tewas di daerah Uttar Prades, Bihar.

Selain korban tewas, terdapat pula dua korban luka. Negara Bagian Bihar merupakan wilayah India yang berbatasan langsung dengan Nepal. Demikian dikutip dari BBC, Selasa (12/5/2015).

Gempa Nepal pada hari ini berselang dua pekan dari bencana serupa. Menurut lembaga geologi Amerika Serikat (AS), lindu berkekuatan 7,4 Skala Richter (SR). Akibat besarnya kekuatan gempa, guncangannya bisa dirasakan sampai Ibukota India, New Delhi dan Ibukota Bangladesh, Dhaka.

Sebelumnya, pada Sabtu pagi, 25 April 2015 pukul 11.58 waktu setempat, Nepal diguncang hebat oleh gempa 7,9 skala Richter. Akibatnya sekitar 7.000 orang tewas. (Ger/Yus)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya