Liputan6.com, Moskow - Rincian mengerikan tentang kehidupan sehari-hari seorang Kepala SS--Schutzstaffel atau skuadron pelindung-- Nazi, Heinrich Himmler, kini terungkap.
Dalam buku harian itu, Himmler menulis bahwa ia sempat dipijat dan menikmati kudapan di kamp konsentrasi Buchenwald sebelum memerintahkan eksekusi mati 10 warga Polandia.
Himmler juga menulis agar SS melatih anjing-anjing untuk dapat "merobek manusia" di Auschwitz--kamp konsentrasi Nazi.
Advertisement
Dikutip dari BBC, Rabu (3/8/2016), rencananya para sejarawan akan menerbitkan buku harian itu tahun depan dengan ditambah catatan latar belakang.
Himmler merupakan orang dekat pemimpin Nazi, Adolf Hitler, dan memiliki gelar resmi "Reichsfuehrer SS". Ia memerintahkan regu kematian yang membunuh orang-orang Yahudi, tawanan perang Soviet, Roma, dan pihak lain yang dikategorikan sebagai 'ras rendah'.
Saat ini buku harian tersebut sedang dipelajari oleh German Historical Institute, Moskow. Mereka menemukan arsip dari tahun 1938, 1943, dan 1944 tersebut di Kementerian Pertahanan Rusia di Podolsk, sebuah kota di selatan Moskow.
Sebelumnya, para sejarawan telah mempelajari buku harian Himmler dari tahun 1941, 1942, dan 1945. Namun, mereka tak menyadari ada bagian yang hilang hingga ditemukan arsip terbaru.
Temuan tersebut dipandang sangat signifikan dan telah dibandingkan dengan buku harian dari propaganda Nazi, Joseph Goebbels.
Peneliti asal Jerman Matthias Uhl mengatakan, ia terkejut atas perhatian besar Himmler pada elite SS, keluarga, dan teman-temannya -- namun di waktu yang sama ia melaksanakan pembunuhan massal secara cermat.