Luar Biasa, Bos Asal China Bagikan iPhone 8 ke Semua Pegawainya

Seorang aktor asal China yang juga pengusaha, Huang Xiaoming, memberi hadiah ke semua pegawainya berupa ponsel keluaran terbaru, iPhone 8.

oleh Citra Dewi diperbarui 27 Sep 2017, 08:42 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2017, 08:42 WIB
PHOTO: Ini Wujud Mewah iPhone 8 dan iPhone 8 Plus yang Siap Beredar
Phil Schiller tampilkan tiga warna iPhone 8 saat peluncuran terbarunya di Steve Jobs Theatre, California, Selasa (12/9). iPhone 8 dan 8 plus merupakan versi pembaruan dari iPhone 7 dan 7 Plus yang rilis tahun lalu. (AP Photo/Marcio Jose Sanchez)

Liputan6.com, Beijing - Seorang aktor asal Tiongkok yang juga pengusaha, Huang Xiaoming, baru-baru ini melakukan hal yang mungkin membuat pegawai perusahaan lain iri. Pasalnya ia membagi-bagikan ponsel keluaran terbaru, iPhone 8, ke semua pekerjanya.

Dikutip dari Asia One, Rabu (27/9/2017), Huang yang merupakan bos dari sebuah rumah produksi, dikabarkan memberi iPhone 8 sebagai hadiah atas kerja keras karyawannya.

Sebuah foto yang di-posting di akun Weibo perusahaannya, memperlihatkan percakapan antar pegawainya di WeChat. Di sana, Huang mengunggah foto sejumlah iPhone 8 ke grup tersebut.

"Kalian telah bekerja keras dalam periode ini, iPhone 8 ini adalah sedikit hadiah untuk kalian, terus bekerja keras ya!," tulis Huang dalam grup WeChat.

Seperti yang sudah disangka sebelumnya, para karyawan di perusahaannya sangat terkejut sekaligus senang atas pemberian hadiah dari Pak Bos.

"Wah, sangat mengejutkan!"

"Bos kami begitu manis, aku sangat tersentuh!"

"Bosku! Baik sekali!"

Huang pun merespons tanggapan tersebut dengan begitu manis. "Kalian telah baik kepadaku, tentu saja aku harus berbuat baik dengan kalian."

Sejak saat itu Huang mendapat pujian dari warganet, karena dianggap menjadi 'bos terbaik di China'. Beberapa dari mereka pun tertarik untuk melamar di perusahaan Huang.

"Kenapa aku tak punya atasan yang baik?" ujar salah satu warganet. Beberapa dari mereka pun bertanya di mana bisa mendapatkan bos seperti Huang.

Kebaikan Lain yang Dilakukan Huang kepada Pegawainya.

Kebaikan Huang kepada pegawainya bukan kali ini saja dilakukan. Sebelumnya, ia pernah memberi mobil seharga 400.000 yuan atau sekitar Rp 808,5 juta untuk manajernya di hari ulang tahun.

Huang juga pernah memberi angpau berisi 100.000 yuan atau sekitar Rp 202,1 juta kepada seorang sopir yang telah bekerja untuknya selama 10 tahun.

Tak cuma itu saja. Setiap pegawainya berulang tahun, Huang akan mengirim sendiri kue dan bunga kepada mereka. Pria kelahiran 13 November 1977 itu juga mengizinkan pegawainya untuk tak masuk kerja saat cuaca sedang buruk.

Dalam sebuah video, Huang tertangkap kamera sedang mendekati seorang aktor Hong Kong, Louis Koo, untuk meminta tanda tangan di sebuah acara. Ternyata, tanda tangan itu ia berikan kepada seorang pegawainya yang pemalu.

Dengan segala kebaikannya, warganet pun makin bertanya-tanya bagaimana cara untuk bekerja di perusahaan milik Huang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya