Gambar-Gambar 'Misterius' yang Tertangkap Google Maps

Selain pemandangan indah dan baru, ada saja penampakan aneh dan misterius dari berbagai belahan penjuru dunia yang diabadikan Google Maps.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 05 Okt 2017, 19:20 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2017, 19:20 WIB
Stasiun Angkasa Luar Internasional
Stasiun Angkasa Luar Internasional (ISS). (Google Street View)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kemajuan teknologi informasi membawa kita kepada pengalaman-pengalaman baru yang tidak mungkin dilakukan di masa lalu.

Salah satunya adalah Google Maps dan Google Earth yang dapat membawa kita keliling dunia (dan juga semesta) guna menyaksikan berbagai tempat jauh dan kadang-kadang rahasia.

Selain pemandangan indah dan baru, ada saja penampakan aneh dan misterius dari berbagai belahan penjuru dunia.

Misalnya, seperti dikutip dari News.com.au pada Kamis (5/10/2017), sejumlah warganet heran melihat kumpulan sosok berdiri tegak di sebuah kawasan Finlandia.

Ternyata, seperti dijelaskan dalam The Sun, sosok-sosok yang terletak di Suomussalmi itu adalah kumpulan orang-orangan (scarecrow) pengusir burung.

Tapi, sosok-sosok tersebut bukan bertugas mengusir burung. Mereka menjadi bagian karya seni yang diberi judul "Silent People" besutan Reijo Kela.

Laman TripAdvisor memberikan penjelasan, "Kerumunan hampir 1000 sosok yang tersusun menjadi Silent People mendadak muncul di hadapan pengendara yang lewat, seakan seperti sulap."

"Di waktu pagi, dengan cahaya di belakang mereka, para prajurit tak bergerak itu tampak murung, bahkan seperti galak."

"Tapi, ketika hari bergerak maju, wajah mereka menjadi cerah dan dengan terbenamnya matahari, mereka menghadirkan keceriaan dan gambar penuh warna."

"Ketika angin menghembus rambut jerami dan pakaian mereka mulai berkibar berirama, mereka seakan mendadak hidup."

"Silent People" berdiri di lapangan sejak musim gugur 1994.

Karya berjudul 'Silent People' di Suomussalmi, Finlandia. (Sumber Google Maps)

Wanita Meninggal 'Hidup' Kembali

Pada awal tahun ini, seorang wanita sukar memercayai apa yang dilihatnya melalui Google Street View. Ia melihat gambar ibunya sedang di halaman rumah, sekitar 18 bulan sejak si ibu meninggal dunia.

Denise Underhill pindah ke Florida, Amerika Serikat, dari Tamworth yang terletak dekat Birmingham, Inggris.

Ia merasa ada dorongan untuk memeriksa rumah lamanya. Tak disangka, ia melihat gambar ibunya sedang menyiram tanaman di luar rumah lamanya.

Denise Underhill melihat gambar ibunya sedang menyiram tanaman di luar rumah lamanya di Inggris. (Sumber Google Maps)

Kata wanita itu kepada Tamworth Herald, "Ketika sedang melakukan tugas rumah, tiba-tiba saja saya mendapat dorongan untuk menelepon ibu saya walau tentu saja itu tidak mungkin lagi."

"Saya memutuskan untuk menggunakan Google Earth untuk melihat rumah ibu karena penasaran setelah ia meninggal pada 2015 dan properti itu sudah dijual."

Ternyata, seperti dikatakannya, "Di ujung jalan masuk ada ibu saya. Ia sedang menyiram kebun, seperti yang biasa dilakukanya."

"Menurut saya, ada seseorang yang ingin saya melihat (gambar) itu."

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya