Sedang Mabuk, Kakek di China Nyaris Muntahkan Tumor Lalu Menelannya Lagi

Kakek ini nyaris memuntahkan tumor saat sedang mabuk tapi ditelan lagi. Kenapa?

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 16 Mei 2019, 20:40 WIB
Diterbitkan 16 Mei 2019, 20:40 WIB
Ilustrasi ruang operasi (iStock)
Ilustrasi ruang operasi (iStock)

Liputan6.com, Beijing - Seorang kakek di China jadi pemberitaan lantaran berhasil memuntahkan tumor saat sedang mabuk. Namun, muntahan tumor itu gagal keluar lantaran tertelan lagi.

Dikutip dari laman Oddity Central, Kamis (16/5/2019), saat sedang minum alkohol, pria yang tak disebutkan namanya itu merasa mual.

Ia juga merasa ada hal yang tak enak di tenggorokan bagian bawahnya. Sehingga ia bersiap-siap untuk muntah saat itu.

Saat ingin muntah, ia merasa ada segumpal daging (tumor) yang akan keluar dari tenggorakannya. Meski dalam keadaan mabuk, ia sadar dan bisa merasakan itu.

Karena panik, kakek 63 tahun itu mengambil air putih dan segera menelannya kembali.

Untungnya selepas kejadian yang aneh tersebut, si pria segera memeriksakan diri di Rumah Sakit Wuhan. Dokter melakukan pemeriksaan endoskopis setelah mendengarkan ceritanya.

Hasilnya, para dokter rumah sakit menyatakan gumpalan daging misterius yang dimuntahkan pria tersebut adalah tumor yang tumbuh di kerongkongannya.

Pria itu juga bercerita bahwa dia merasa ada daging yang mirip lidah bercabang ketika memuntahkan tumor itu. Dari pemeriksaan, diketahui tumor itu sepanjang 15 cm.


Proses Operasi Pengangkatan Tumor

Ilustrasi ruang operasi (iStock)
Ilustrasi ruang operasi (iStock)

Dokter akhirnya memutuskan agar kakek itu melakukan operasi. Langkah itu diambil untuk mengangkat tumor yang bersarang di tenggorokan pria itu.

Saat melakukan pemeriksaan, dokter menarik kesimpulan bahwa tumor itu merupakan jenis fibroma.

fibroma bisa tumbuh di beberapa organ dan tergolong jinak. Meski begitu keberadaannya bisa menimbulkan adanya masalah kesehatan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya