Selain Kontool, Nama 6 Perusahaan Dunia Ini Bikin Geleng-Geleng

Selain Kontool, ternyata ada sejumlah nama perusahaan di dunia yang bikin orang Indonesia geleng-geleng.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 03 Sep 2019, 14:40 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2019, 14:40 WIB
Kontool
Aplikasi besutan startup Jerman Kontool ramai dikomentari warganet (Foto: Akun Facebook Kontool)

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan bernama Kontool mendadak heboh di media sosial. Banyak warganet Indonesia menyerbu laman Facebook startup asal Jerman itu.

Kontool merupakan sebuah platfom besutan startup yang juga bernama sama di Jerman. Dalam website-nya, platform ini merupakan sebuah tools yang membantu perusahaan untuk melakukan transformasi digital, terutama di bidang manajemen keuangan perusahaan.

Sadar mendapatkan perhatian dari warganet Indonesia, admin Facebook startup Jerman ini pun mengucapkan terima kasih atas ucapan selamat dan perhatian dari warganet.

"Sambutan hangat kepada orang-orang Indonesia. Terima kasih telah memberikan tanda likes. Kami sekarang mengetahui arti Kontool dalam bahasa Indonesia," kata admin Facebook Kontool dalam unggahan mereka.

Selain Kontool, ternyata ada sejumlah nama perusahaan di dunia yang bikin orang Indonesia geleng-geleng. Seperti dikutip dari brilio.net, Rabu (3/9/2019), berikut ini nama-nama peruhasaan yang terdengar aneh di kuping orang Indonesia:

1. Tak seperti namanya, perusahaan ini memiliki karyawan yang pintar karena bergerak di bidang kesehatan gigi.

Nama perusahaan kocak
foto: Twitter/@aliredbrick

2. Perusahaan ini bergerak di bidang jasa arsitektur dan desain interior. Semoga nasibnya tak sesuai namanya.

Nama perusahaan kocak
foto: Twitter/@alexis_pompink

3. Nama perusahaan yang bikin geleng-geleng ini merupakan penyedia alat elektronik yang berasal dari Taiwan.

Nama perusahaan kocak
foto: Twitter/@rajasa

4. Jangan diterjemahkan ke bahasa Jawa, karena perusahaan produsen alat masak ini berasal dari Jerman.

Nama perusahaan kocak
foto: Twitter/@netizain

5. Ini perusahaan teknologi informasi ya, bukan yang lain.

Nama perusahaan kocak
oto: Twitter/@WidyDee

6. Perusahaan ini bergerak di bidang farmasi yang berasal dari India, kalau masuk ke Indonesia bisa didemo enggak ya?

Nama perusahaan kocak
foto: Twitter/@rajasa
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya