Penembakan di Konser DJ Diplo, 2 Orang Terluka

Penembakan terjadi di lokasi manggung DJ Diplo di Brasil.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 26 Feb 2020, 16:29 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2020, 16:29 WIB
Bukannya masker yang menutup hidung dan mulut, Diplo malah mengenakan sheet mask perawatan wajah.  (Instagram/ diplo)
Diplo (Instagram/ diplo)

Liputan6.com, Sao Paulo - Penembakan terjadi di lokasi konser DJ Diplo (Thomas Pentz) di karnaval Sao Paulo, Brasil. Diduga terjadi akibat sebuah kasus pencurian.

Dilaporkan Daily Mail, Rabu (26/2/2020), dua orang yang tertembak adalah pencuri dan temannya. DJ Diplo baru saja bersiap tampil ketika peristiwa terjadi.

Pelaku penembakan adalah seseorang yang berusaha melindungi dirinya dari pencuri. Orang yang ditembak adalah pria yang mencoba mengambil rantai dari lehernya.

Si pencuri tertembak di perut. Seorang wanita yang mendampingi si pencuri juga ikut tertembak di paha.

Dua korban sudah ditangani pihak berwajib.

Saat penembakan terjadi, Diplo berada di atas truk konsernya dan langsung menunduk. Ketika situasi lebih tenang, ia dibawa pergi oleh tim keamanan.

Seorang fotografer yang berada di dekat Diplo mengaku tidak mendengar suara penembakan karena situasi sedang ramai.

"Seseorang mendengar tembakan dan memperingatkan orang-orang di atas truk untuk menunduk," ujar fotografer Amauri Nehn.

"Saya tidak mendengar ada tembakan. Suaranya berisik dan banyak orang yang berteriak," lanjutnya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya