KRI Sultan Hasanuddin-366 dan Kapal Perang Turki Gelar Latihan di Laut Mediterania

Latihan antara KRI Sultan Hasanuddin-366 dan Turki untuk memperat relasi kedua negara.

oleh Tommy K. Rony diperbarui 11 Agu 2020, 17:24 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2020, 17:24 WIB
Pererat Persahabatan, KRI Sultan Hasanuddin-366 Gelar Latihan Bersama Kapal Perang Turki.
Pererat Persahabatan, KRI Sultan Hasanuddin-366 Gelar Latihan Bersama Kapal Perang Turki. Dok: Kementerian Luar Negeri.

Liputan6.com, Ankara - Indonesia dan Turki melaksanakan latihan militer bersama di Laut Mediterania. Latihan ini bertujuan untuk memperkuat persahabatan antara kedua negara. 

Berdasarkan laporan Kementerian Luar Negeri, Selasa (11/8/2020),  Satgas Maritim TNI Konga XXVIII-L/UNIFIL 2019 yang bertugas di KRI Sultan Hasanuddin-366 (SHN) melakukan latihan bersama Passing Exercise (Passex) dengan kapal perang Turki di Laut Mediterania pada Kamis lalu. 

Latihan ini terjadi bersamaan dengan pelayaran on task ke-28 ke Mersin, Turki, yang dilaukan Satgas Maritim TNI.  

Latihan bersama Passex merupakan tradisi TNI Angkatan Laut dengan Angkatan Laut Turki sebagai salah satu upaya untuk mempererat persahabatan kedua negara. Materi latihan yang dilakukan antara lain Flaghoist, Maneuvering Exercise dan Mailbag Transfer.

Pererat Persahabatan, KRI Sultan Hasanuddin-366 Gelar Latihan Bersama Kapal Perang Turki. Dok: Kementerian Luar Negeri

Latihan bersama tersebut juga didukung oleh kru Heli Dauphin AS-365 N3+ HR-3601 yang on board pada KRI Sultan Hasanuddin-366.

Di akhir latihan, KRI Sultan Hasanuddin 366 melakukan breakaway keluar dengan kecepatan tinggi untuk selanjutnya kembali ke daerah operasi Area of Maritime Operation (AMO) di perairan Lebanon sebagai duta bangsa dalam misi UNIFIL.

KRI Sultan Hasanuddin-366 telah bertugas di Lebanon sebagai bagian UNIFIL selama delapan bulan dan secara berkala mengunjungi Turki untuk memenuhi kebutuhan logistik.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya